Tak Peduli Persahabatan Messi dan Suarez Bubar, Koeman Punya Nomor 10 Baru di Barcelona

Eko Isdiyanto Minggu, 27 September 2020 | 11:45 WIB
Momen Ronald Koeman diperkenalkan sebagai pelatih baru Barcelona. (TWITTER.COM/BARCACENTRE)

Kepergian Suarez memang membuat Messi terpukul, namun hal itu seolah tidak dipedulikan oleh Ronald Koeman.

Pelatih baru Barcelona asal Belanda ini tidak melihat kepergian Suarez memengaruhi performa Messi saat latihan maupun pertandingan.

Baca Juga: Usai Suarez Pergi, Koeman Hanya Punya 3 Bulan Yakinkan Messi Bertahan

"Normal bahwa Messi sedih ketika salah saau sahabatnya meninggalkan klub," ucap Koeman.

"Tetapi tak sekalipun saya melihat dia tak siap musim ini. Yang terpenting dia sudah ada di latihan dan pertandingan ujicoba.

"Dia memperlihatkan komitmen, saya tak akan ragu untuk itu. Dia adalah contoh buat seluruh pemain," imbuhnya.

Koeman juga menyebut jika kepergian Suarez bukan 100 persen keinginannya, ia mengaku hanya menjalankan tugas dari klub.

Baca Juga: Saat Lionel Messi Kritik Barcelona, Eks Penyerang Ajax Beberkan Kejamnya Ronald Koeman di Masa Lalu



Source : berbagai sumber
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan