BolaStylo.com - Pembalap Ducati, Johann Zarco, menemui Andrea Dovizioso usai membuat rekan setimnya itu terjatuh pada balapan MotoFP Catalunya 2020.
Andrea Dovizioso gagal finis setelah mengalami kecelakaan pada lap pertama balapan MotoGP Catalunya 2020 di Sirkuit Catalnua, Minggu (27/9/2020).
Kecelakaan yang dialami Andrea Dovizioso itu bermula saat Johann Zarco kehilangan grip ban dan mengalami lowside.
Hal ini membuat Andrea Dovizioso yang berada di belakang Johann Zarco pun ikut terseret ke gravel.
Baca Juga: MotoGP Catalunya - Meski Kecewa, Dovizioso Tak Salahkan Johann Zarco
Akibat insiden itu, Andrea Dovizioso dan Johann Zarco gagal melanjutkan balapan.
Ini bukan pertama kalinya Johann Zarco menjadi pemicu pembalap lain gagal finis.
Sebelumnya, Zarco membuat membuat Pol Espargaro (Red Bull KTM) gagal finis pada MotoGP Republik Ceska dan menyebabkan insiden Franco Morbidelli (Petronas Yama SRT) pada balapan GP Austria.
Baca Juga: Joan Mir Sayangkan Hal Ini Saat Finis di Belakang Fabio Quartararo
Terkait insiden itu, Dovizioso mengaku sangat frustasi setelah gagal finis akibat terlibat insiden dengan Zarco.
"Aku sangat kecewa, ini sangat membuat frustasi karena aku tidak bisa melakukan apa-apa bahkan bukan karena kesalahan yang ku lakukan," kata Andrea Dovizioso, dikutip dari Speedweek.
Lebih lanjut, Dovizioso mengaku sudah berbicara dengan Johan Zarco setelah balapan MotoGP Catalunya 2020.
Baca Juga: Moto2 Catalunya 2020 - Cetak Rekor Terbaik, Pembalap Indonesia Diapresiasi Manajer Tim
Pembalap asal Italia itu enggan menyalahkan Zarco.
Dia lebih memilih untuk fokus mempersiapkan diri untuk pada balapan selanjutnya.
Selanjutnya, Dovizioso akan tampil pada MotoGP Prancis di Sirkuit Bugatt, pada 11 Oktober 2020.
Baca Juga: Target Pembalap Indonesia Selanjutnya Usai Cetak Rekor di Moto2 2020
Dovizioso berharap dia bisa bangkit dan tampil lebih baik pada balapan MotoGP Prancis.
"Dia melakukan kesalahan karena dia takut, mengerem dan akhirnya jatuh."
"Tidak ada argumen, karena dengan insiden itu bahkan tidak ada hal yang bisa diperdebatkan," ujar pembalap berusia 34 itu.
Baca Juga: Hasil MotoGP Catalunya 2020 - Quartararo Juara, Valentino Rossi Crash
"Kami harus tetap percaya dan terus bekerja. Kami kehilangan banyak poin untuk balapan hari ini," tutur Dovi.
"Aku berharap Sirkuit Bugatti menjadi lintasan yang bagus untuk kami. Jadi kita lihat apakah kami bisa membalap dengan cara yang lebih baik, itu akan sangat, sangat penting," pungkasnya.
Andrea Dovizioso kini berada di posisi ke-4 klasemen sementara MotoGP 2020 dengan 84 poin lantaran gagal finis.
Sementara itu, posisi puncak klasemen saat ini ditempati oleh Fabio Quartararo yang baru saja menjadi juara pada MotoGP Catalunya.
Source | : | Speedweek.com |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |