Dicap Transfer Asal-asalan Man United, Van de Beek Bawa Masalah Baru!

Reno Kusdaroji Rabu, 30 September 2020 | 09:52 WIB
Donny van de Beek (tengah) mencetak gol untuk Manchester United ke gawang Crystal Palace dalam laga perdana mereka di Liga Inggris 2020-2021. (MANUTDTIMES)

Karena sejauh ini Donny Van de Beek sama sekali belum pernah menjadi starter Manchester United di Liga Inggris.

Padahal, Van de Beek sudah mampu tampil bagus ketika Man United melibat Luton Town di Carabou Cup 3-0 dan mencetak satu-satunya gol saat menjadi pemain pengganti dalam kekalahan dari Crystal Palace (1-3).

Van de Beek benar-benar tidak mampu menembus dominasi Solskjaer di lini tengah yang lebih mengandalkan Paul Pogba dan Bruno Fernandes.

Mengingat Van de Beek didatangkan dengan nilai transfer mencapai 40 juta poundsterling, tentunya akan sangat disayangkan jika hanya menjadi pemain cadangan saja.

Baca Juga: Akhirnya Berdamai, Lionel Messi Kirim Permintaan Maaf ke Barcelona

Selain itu, Solskjaer kini ketiban masalah lain karena tak menjadikan Van de Beek pilihan utamanya.

Dikutip dari Daily Mail, agen Van de Beek, Sjaak Swart marah karena pemainnya hanya menjadi penghangat bangku cadangan saja.

Padahal menurutnya, pemain asal Belanda itu pantas menjadi priorias utama Man United.

"Sebagai pengganti, saya sama sekali tidak menyukainya, saya tidak bisa melakukannya sendiri, berdiri dan melihatnya dengan sedikit menit tersisa," kata Swart.

Baca Juga: Kabur di Tengah Laga Tottenham Vs Chelsea, Eric Dier Tak Tahan Panggilan Alam



Source : Dailymail.co.uk
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan