Manchester United Vs Tottenham, Mourinho Akan Lakukan Ini Demi Menang!

Eko Isdiyanto Sabtu, 3 Oktober 2020 | 17:30 WIB
Ole Gunnar Solskjaer dan Jose Mourinho. (TWITTER.COM/IARSENALAPP)

BolaStylo.com - Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho memiliki srtategi khusus untuk bisa meraih kemenangan atas Manchester United.

Satu hal krusial akan dilakukan Jose Mourinho demi kemenangan Tottenham Hotspur di markas Manchester United, Minggu (4/10/2020).

Tottenham Hotspur akan bertandang ke Old Trafford dalam lanjutan Liga Inggris 2020-2021 melawan Manchester United.

Bisa dibilang menjadi laga reuni bagi Jose Mourinho, ini kali kedua ia kembali ke Old Trafford sejak dipecat dari Manchester United.

Menanggapi hal itu, pelatih asal Portugal ini menegaskan jika dirinya masih bisa memberi lebih banyak gelar untuk Man United.

Baca Juga: Menyerah Kejar Jadon Sancho, Man United Bidik Winger Rekan Senegara Messi

Jika diberi kesempatan cukup lama berada di kursi kepelatihan klub berjuluk Setan Merah tersebut.

Mourinho menilai selama menjadi pelatih Man United, ia mampu memberi trofi yang memungkinkan untuk diraih.

Ia pun tak menyesal jika harsu mengakhiri kariernya sebagai pelatih Man United lebih cepat dari yang diduga.

"Para penggemartahu saya sudah memberi semua yang bisa saya berikan untuk klub," ucap Mourinho dikutip dari Goal International.

Baca Juga: Ditanya Mau Melatih Arsenal Kembali, Arsene Wenger Punya Klaim Mutlak!

"Saya sudah memenangi trofi yang mungkin untuk dimenangkan dan saya tidak menenangkan sesuatu yang mustahil kami menangi.

"Saya memberikan segalanya, hidup saya dan profesionalitas untuk klub tersebut," imbuhnya.

Pelatih asal Portugal ini juga mengaku memiliki pertemanan baik dengan banyak pihak di Manchester United.

Namun untuk bisa membawa Tottenham meraih kemenangan di markas Man United, Mourinho akan melupakan pertemanan tersebut.

Baca Juga: Man United Vs Tottenham Hotspur, Mourinho Siap Tambah Beban Tuan Rumah

"Saya memiliki banyak teman baik di sana, saya juga bertemu dengan banyak orang hebat di klub tersebut," ujar Mourinho.

"Saya hanya memiliki perasaan yang bagus mengenai klub itu, namun saya harus melupakan perasaan itu selama 90 menit.

"Karena selama 90 mereka ingin menang dan saya juga ingin menang. Itulah sepak bola." imbuhnya.

Hasrat meraih kemenangan di markas Man United juga tambah tinggi mengingat hasil dalam dua laga terakhir di Old Trafford belum memuaskan.

Baca Juga: Manchester United Pasif di Bursa Transfer, Solskjaer Kehabisan Alasan!

Dua pertandingan itu berakhir dengans satu kemenangan dan satu hasil imbang untuk klub asal London ini.



Source : Goal International
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan