Bruno Fernandez Dikhawatirkan Stres Karena Beban Mental di Man United

Eko Isdiyanto Kamis, 8 Oktober 2020 | 15:30 WIB
Dua pemain Manchester United, Bruno Fernandes dan Victor Lindelof, berkelahi dalam laga semifinal Liga Europa kontra Sevilla di Stadion Koeln, Minggu (16/8/2020). (TWITTER.COM/SKYSPORTS)

Fernandes pun digadang-gadang sebagai salah satu pemain yang bisa membawa Man United berjaya di musim 2020-2021.

Hanya saja, hasil minor justru diraih Man United di tiga laga awal Liga Inggris, ditambah performa kurang baik ditunjukkan Fernandes.

Baca Juga: Ousmane Dembele Bikin Drama Baru di Barcelona dengan Masalah Ini

Dari tiga laga yang sudah dilakoni, Man United dua kali menelan kekalahan, terbaru dari Tottenham Hotspur dengan skor 1-6.

Kondisi ini dikhawatirkan akan berdampak buruk pada Bruno Fernandes sebagai salah satu pemain yang diharapkan mampu menjadi pembeda untuk klub.

Hal tersebut diungkapkan salah satu jurnalis Mirror, Rich Jones yang menyebut Bruno Fernandes sedang dalam tekanan besar.

Jones pun khawatir tekanan itu bisa membuat Fernandes lelah dan stres karena tekanan terhadap dirinya sejak awal kedatangannya di Old Trafford.

Baca Juga: Potensi Debut Dramatis Cavani di Man United, Hancurkan Markas PSG!



Source : Mirror
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan