Jika Harus Cari Pengganti Valentino Rossi, Apakah Jorge Lorenzo?

Rara Ayu Sekar Langit Jumat, 16 Oktober 2020 | 08:35 WIB
Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo satu tim di Fiat Yamaha musim MotoGP 2009. (MotoGP.com)

BolaStylo.com - Pembalap Yamaha, Valentino Rossi dinyatakan positif Covid-19 pada Kamis (15/10/2020).

Kabar buruk ini membawa Valentino Rossi tak bisa berpartisipasi dalam MotoGP Aragon pada Minggu (18/10/2020).

Apes lagi, Valentino Rossi juga berpotensi tak bisa ikut dalam MotoGP Teruel 2020 yang digelar satu minggu setelah MotoGP Aragon.

Meskipun pembalap penggati wajib dilakukan setelah 10 hari berlalu, tak ada jaminan Rossi bisa comeback dalam selang waktu tersebut.

Jika hal ini terjadi, Yamaha harus bersiap utnuk mencari pengganti Yamaha.

Melihat kondisi ini, banyak yang mendengungkan nama Jorge Lorenzo.

Seperti yang kita tahu, Lorenzo kini telah menjadi test rider Yamaha.

Lorenzo sebenarnya dijanjikan mendapat wildcard dan berkesempatan memnalap di Barcelona.

Baca Juga: Curhat Valentino Rossi Usai Ketahuan Positif Covid-19, Ngaku Sedih, Marah Hingga Tulang Terasa Nyeri



Source : GP One
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Rara Ayu Sekar Langit
Video Pilihan