Shin Tae-yong Disebut Mampu Sembuhkan Penyakit Lama Timnas Indonesia

Aziz Gancar Widyamukti Jumat, 16 Oktober 2020 | 14:34 WIB
Shin Tae-yong saat memberikan arahan pada timnas U-19 Indonesia dalam sesi latihan di Kroasia. (PSSI)

BolaStylo.com - Keberadaan Shin Tae-yong di timnas Indonesia dianggap membawa perubahan cukup besar untuk pada pemain muda di Tanah Air.

Penilaian soal Shin Tae-yong itu disampaikan oleh Jaino Matos, pelatih yang bekerja di level akar rumput.

Jaino Matos adalah orang di balik kesuksesan Diklat Perib mengorbitkan pemain-pemain muda berkelas.

Ia pernah menangan nama-nama besar di Liga 1 2020 diantaranya Febri Hariyadi, Gian Zola, Alfath Fathier, hingga Hanif Sjahbandi.

Baca Juga: Rekap Hasil 10 Laga Uji Coba Timnas U-19 Indonesia, Lebih Banyak Menangnya

Dengan pengalamannya tersebut, Jaino Matos turut memerhatikan perkembangan timnas Indonesia U-19 di bawah tangan dingin Shin Tae-yong.

Menurut Jaino Matos, timnas Indonesia telah menemukan pelatih yang bisa menyembuhkan penyakit lama pemain-pemain muda.

Penyakit lama yang dimaksud adalah kedisiplinan, dedikasi, dan pengembangan mental pemain.

Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Main Imbang, Shin Tae-yong Bongkar Kelemahan Tim

Jaino berpendapat kalau pemain muda di Indonesia terlalu dimanja sehgingga kurang memiliki tanggung jawab terhadap profesionya.



Source : kompas
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan