MotoGP Aragon 2020 - Ketimbang Takut Kena Covid-19 Saat Balapan, Fabio Quartararo Lebih Stres Karena Hal Ini

Ananda Lathifah Rozalina Sabtu, 17 Oktober 2020 | 10:09 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, pada balapan di Sirkuit Le Mans, Minggu (11/10/2020). (MOTOGP.COM)

 

BolaStylo.com - Pembalap Petronas Yamaha, Fabio Quartararo bicara soal teror Covid-19 yang melanda arena kompetisi MotoGP.

Kompetisi balap motor kelas dunia MotoGP tengah dibayang-bayangi teror pandemi covid-19 yang mengintai.

Telah ditemukan kasus-kasus positif yang memakan korban baik dari teknisi maupun pembalap.

Salah satu yang menjadi korban covid-19 adalah pembalap legendaris, Valentino Rossi.

Rossi mengalami gejala demam dan nyeri di tulang sebelum akhirnya dipastikan terpapar virus corona sata beberapa hari menjelang balapan MotoGP Aragon 2020.

Kondisi covid-19 yang bisa mengintai siapa saja itu tentu membuat para pembalap harus waspada saat di lintasan balap.

Meski begitu, pembalap tim Petronas Yamaha, Fabio Quartararo justru tak terlalu memikirkan covid-19 saat di arena balap.

Ketimbang takut kena covid-19 di arena balap, Quartararo merasa lebih stres jika dia diam saja di rumah dan tidak bertemu dengan siapapun.



Source : Cras.net
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan