Ketika ditanyai terkait komentar terbaru Conor McGregor atas proposal pertarungannya, Dana White pun memberikan tanggapan.
Di mana Dana White bersikeras UFC tidak akan mewujudkan keinginan Conor McGregor yang seperti itu dan si petarung harus bersedia untuk kontrak yang disetujuinya.
"Dia bersedia dan Dustin juga sama, jadi sekarang tinggal masalah mendapatkan kontrak yang ditandatangani," kata White.
Baca Juga: Rematch Khabib Vs McGregor Bisa Terwujud Sebelum Ramadan Tahun Depan
"Dengar, kami telah memiliki hubungan yang sangat baik dengan Jerry Jones untuk waktu yang lama dan berbicara tentang Dallas, Texas, stadion untuk selamanya.
"Saya tidak akan pergi ke arena manapun di mana kita akan mengisi seperempat arena atau separuh arena dan sejenisnya.
"Jadi ketika orang banyak siap untuk menonton langsung kembali, kita akan melakukan kerumunan itu lagi," pungkasnya.
Baca Juga: Uang UFC Tak Mempan Pancing Khabib Nurmagomedov Lawan Conor McGregor
Terlepas dari perseteruan itu, sekarang tinggal menunggu waktu untuk mendengar para pejuang telah secara resmi menandtatangani rematch mereka di UFC 257.
Sebelumnya, Conor McGregor berhasil mengalahkan Dustin Poirier pada UFC 178 sekitar enam tahun yang lalu (27/9/2020).
Pada pertemuan pertama mereka, McGregor mengalahkan Poirier di ronde pertama secara TKO.
Source | : | MMAFighting.com,Themix.net |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |