Gak Cuma Buat Kesehatan, Pare Bisa Jadi Skincare Alami di Rumah, Begini Triknya

Ananda Lathifah Rozalina Selasa, 20 Oktober 2020 | 12:10 WIB
Air rebusan pare untuk menangkal berbagai penyakit (Hype.id - Grid.id)

BolaStylo.com- Pare ternyata bisa jadi skincare wajah alami buatan rumah asalkan kamu paham tips dan trik mengolahnya.

Pare menjadi salah satu bahan makanan yang terkenal memiliki segudang manfaat salah satunya ampuh menurunkan tekanan darah.

Meski memiliki rasa pahit, pare bisa diolah menjadi makanan yang lezat dan menyehatkan bagi tubuh.

Namun, siapa sangka, pare tak cuma bagus untuk kesehatan tapi juga bisa jadi alternatif skincare rumahan yang bisa kamu buat sendiri.

Pasalnya, pare kaya akan antioksidan yang meningkatkan kualitas kulit menjadi lebih baik.

Jika pagam cara mengolah dan menggunakannya, kamu bisa mendapatkan wajah lembap tanpa jerawat dengan memanfaatkan pare sebagai perawatan wajah kamu.

Dilansir dari Indianexpress.com, berikut cara mengolah pare menjadi skin care.

Pare untuk melembabkan kulit

Untuk melemabkan kulit, kamu tak cukup hanya menggunakan pare.

Bahan makanan pahit yang mengandung antoksidan ini harus dipadukan dengan mentimun yang memiliki dampak baik untuk kelembaban kulit.

Caranya :

- Iris kecil-kecil pare dan timun yang telah dibuang bijinya, kemudian hancurkan kedua bahan tersebut bersamaan dengan blender.

- Setelah halus dan tampak mengental tuang di wadah dan tambahkan sedikit air.

- Setelah itu, oleskan pasta pare dan timun itu di wajah hingga leher, biarkan sampai 15 menit kemudian.

- Usai 15 menit berlalu cuci bersih wajah dengan air dingin.

Pare untuk atasi jerawat

Jerawat adalah salah satu masalah kulit yang amat sangat menganggu penampilan, maka dari itu banyak orang ingin mengatasinya.

Kamu bisa mengatasinya dengan melakukan perawatan paduan pare dan kulit jeruk loh.

Caranya :

- Potong pare yang sudah dibuang bijinya dan ambil beberapa kulit jeruk yang sebelumnya telah dikeringkan.

- Campur kedua bahan itu dan haluskan dengan blender sampai terbentuk seperti pasta.

- Setelah itu, pindahkan pasta pare dan jeruk itu ke sebuah wadah, jangan lupa cuci wajah kamu terlebih dulu dengan bersih.

- Setelah wajah tercuci bersih, oleskan pasta pare dan kulit jeruk ke seluruh bagian wajah dan biarkan selama 10 menit.

- Saat 10 menit berlalu, bersihkan masker dengan air dingin, pastikan semua sisa masker bersih.

Nah, setelah tahu tips dan trik melakukan perawatan pare di atas, kamu bisa mencobanya di rumah.

Artikel ini telah tayang di Nakita.grid.id dengan judul "Coba Oles Wajah Pakai Masker Pare, Jangan Salah di Balik Rasanya yang Pahit Ampuh Atasi Kulit Berjerawat dan Bikin Lembap Sepanjang Hari"



Source : nakita.grid.id
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan