BolaStylo.com - Kapten Manchester United, Bruno Fernandes mengklaim Edinson Cavani telah menjadi harapan baru dalam skuat mereka meskipun melewatkan laga melawan PSG.
Bruno Fernandes telah ditunjuk Ole Gunnar Solskjaer menggantikan Harry Maguire sebagai kapten Manchester United di laga melawan PSG di Liga Champions malam ini.
Menjelang laga tersebut, Bruno Fernandes menyayangkan bahwa rekrutan anyar Manchester United, Edinson Cavani dipastikan tak dimainkan melawan mantan timnya tersebut.
Seperti yang diketahui, Edinson Cavani merupakan mencetak gol terbanyak PSG sepanjang masa dan sosoknya bisa akan memberi Man United kekuatan besar.
Namun Solskjaer telah menegaskan bahwa Cavani membutuhkan waktu berlatih supaya lebih fit lagi usai masa karantinanya sebelum kembali merumput.
Padahal, Bruno Fernandes melihat Cavani menjadi 'cahaya yang bersinar' di ruang ganti ataupun ketika latihan.
Dari pengalaman singkatnya itulah, Fernandes percaya bahwa Edinson Cavani telah memberikan harapan Manchester United untuk mengalahkan PSG di Liga Champions nanti.
Baca Juga: Meski Dibuat Kecewa Man United, Herrera Tetap Bantu Perekrutan Cavani
Source | : | Btsport.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Eko Isdiyanto |