Bedah Kekalahannya dari Khabib Pada UFC 229, McGregor Bawa Misi Khusus

Reno Kusdaroji Selasa, 20 Oktober 2020 | 20:00 WIB
Khabib Nurmagomedov (atas) saat menghabisi Conor McGregor (bawah) pada ajang UFC 229 di T-Mobile Arena, Las Vegas, Nevada, AS, 7 Oktober 2018 Silam. (TWITTER.COM/TEAMKHABIB)

Pada pembahasannya, Conor McGregor memang tak membantah bahwa dirinya memang telah kalah dari Khabib Nurmagomedov.

Namun, McGregor mencoba membedah beberapa poin yang menunjukan dirinya mampu mengungguli sang juara bertahan kelas ringan UFC itu.

The Notorious memfokuskan pembahasannya untuk membedah jalannya pertarungan di ronde pertama yang merasa dikuasainya.

Baca Juga: Bukan Dendam, Ini Alasan Khabib Nurmagomedov Ogah Ladeni dan Beri Perhatian pada Conor McGregor

Sementara itu, McGregor mengklaim Khabib dapat membalik keadaan pada babak kedua.

"Ronde pertama adalah hal yang sangat menyulitkannya (Khabib), ronde kedualah yang menyelamatkannya," kata McGregor.

"Ronde pertama milik saya, jauh, 3-1, dari sikutan, tendangan lutut, dan pukulan membabi buta!"

Baca Juga: Memutuskan Ikut UFC 257, McGregor Berulah Lagi Dihadapan Dana White!

"(Namun) dia masih mampu bertahan. Ronde kedua memang miliknya, tetapi saya berhasil melakukan beberapa kali tendangan lutut juga.

"Satu pada saat berdiri setelah melakukan overhand dan satu lagi saat di bawah ke arah matanya saat ia mencoba melakukan kuncian kimura.

"Tidak tergores sama sekali hingga akhir ronde. Saya menang di ronde 3 dan 4 sampai akhirnya dikunci," pungkasnya.

Baca Juga: Rematch Khabib Vs McGregor Bisa Terwujud Sebelum Ramadan Tahun Depan



Source : juara.bolasport.com,Twitter. com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan