Baca Juga: UFC 254 - Khabib Nurmagomedov Siapkan 7 Cara Tewaskan Justin Gaethje
"Jika Anda mengalahkannya di kelas 155 pound hal tersebut masih masuk akal," kata Khabib Nurmagomedov dikutip dari Russia Today.
"Namun jika mereka memilih bertanding di 170 pound bagaimana bisa Anda bertarung di 170 pound lalu dalam laga selanjutnya di kelas 155 pund," ujarnya.
Lebih lanjut, Khabib Nurmagomedov beranggapan Conor McGregor ingin mengambil jalan pintas dengan bertarung di kelas yang berbeda darinya.
Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Dapat Kabar Buruk Jelang Lawan Justin Gaethje
Hal inilah yang membuat Khabib Nurmagomedov masih ragu berduel ulang melawan Conor McGregor.
"Dan Anda tahu sepertinya mereka menginginkan melakukan segalanya menjadi mudah," ucap Khabib Nurmagomedov menjelaskan.
"Jika Anda ingin mengambil jalan pintas, Anda tidak pernah pantas mendapat kesempatan merebutkan gelar juara."
"Saya akan membuat keputusan, yeah jika Anda bertarung di kelas 170 pound, bye-bye," ucap Khabib.
Source | : | Rt |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |