Bagi Kevin, The Daddies merupakan teladan ketika dirinya dan Marcus Fernaldi Gideon masih meniti karier di bawah.
"Mereka teladan kami, apalagi saat saya dan Marcus belum jadi apa-apa mereka sudah juara," ucap Kevin kepada Olympic Channel.
Senada dengan pasangannya di lapangan, Marcus menyebut jika rekor kemenangan atas The Daddies tak lepas dari banyak faktor.
Faktor-faktor yang bisa memengaruhi jalannya pertandingan dan membuat salah satu di antara yang bertanding berhasil meraih kemenangan.
Baca Juga: Kevin Sanjaya Jual Mobil, Pebulu Tangkis Kanada Ini Ikutan Nawar
"Head-to-head tidak bisa jadi jaminan, karena situasi setiap pertandingan berbeda. Banyak faktor yang berpengaruh," ucap Marcus.
"Dalam setiap pertandingan yang menang adalah pemain yang lebih siap. Ahsan/Hendra punya ketenangan di lapangan dan skill yang bagus," imbuhnya.
Lebih lanjut, Marcus membeberkan alasan mengapa ia dan Kevin tak salah menjadikan Ahsan/Hendra sebagai teladan.
Menurut Marcus, hal itu dibuktikan dengan konsistensi Ahsan/Hendra dalam mempertahankan performa di level terbaik.
Baca Juga: Kabar Buruk! Rival Kevin Sanjaya Asal India Ikuti Jejak Usain Bolt
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |