AC Milan Sempurna di 4 Laga Awal, Ini Kata Pioli soal Kans Scudetto Serie A

Aziz Gancar Widyamukti Jumat, 23 Oktober 2020 | 14:29 WIB
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli. (TWITTER.COM/SOYCALCIO_)

BolaStylo.com - AC Milan besutan Stefano Pioli selaku pemuncak klasemen Liga Italia sedang berada dalam tren positif.

AC Milan hingga saat ini menjadi tim yang berlum terkalahkan pada empat laga awal Serie A musim 2020-2021.

Sempat mengalami kesulitan dalam beberapa musim terakhir, AC Milan kini seperti raksasa yang baru terbangun dari tidur panjang

Pasalnya AC Milan selalu berhasil mengamankan poin sempurna pada awal Serie A musim ini.

Baca Juga: Celtic Vs AC Milan - 3 Kunci Sukses Penampilan Mengerikan Rossoneri

AC Milan tercatat menang atas Bologna (2-0), Crotone (2-0), Spezia (3-0), dan Inter Milan (2-1).

Pelatih AC Milan, mengatakan bahwa timnya memang menunjukkan perubahan signifikan sejak bulan Januari lalu.

“Kami ingin melanjutkan performa positif kami dan di atas segalanya perjalanan yang telah membuat kami terus berkembang sejak Januari," kata Pioli dikutip dari Sky Sports Italia.

Baca Juga: Celtic Vs AC Milan - Pembuktian Ambisi Stefano Pioli di Liga Europa

“Saya pikir semuanya berubah pada Januari, ketika kami membawa pemain yang lebih cocok dengan gaya sepak bola kami dan mengisi celah yang kami miliki di skuat.”

Perkataan Pioli itu rasanya memang cukup masuk akal jika melihat komposisi AC Milan musim ini.

Rossoneri saat ini kembali diperkuat Zlatan Ibrahimovich yang baru saja dipulangkan dari LA Galaxy secara gratis.

Baca Juga: Barcelona Vs Real Madrid - 8 Bintang yang Bisa Debut di El Clasico

Selain itu, mereka juga diperkuat pemain-pemain anyar yang baru saja direkrut Pioli pada bursa transfer musim panas lalu.

Hal inilah yang diklaim Pioli sebagai salah satu faktor keberhasilan AC Milan bangkit dari keterpurukan.

Selain itu, Pioli juga menilai bahwa level permainan dari AC Milan sekarang telah meningkat.

Baca Juga: Tanpa Cristiano Ronaldo, Lionel Messi Merasa Laga El Clasico Hampa

Sehingga, ia merasa lebih optimistis dalam perebutan scudetto Serie A musim ini.

Kendati demikian, Pioli tetap mengingatkan para pemain AC Milan untuk tidak tergesa-gesa dan memilih jalur instan.

"Kami berpikir bahwa kami berada pada level yang baik, kami tahu di mana kami ingin berakhir, karena kami ambisius, tetapi juga tidak boleh tergesa-gesa atau mencoba mengambil jalan pintas untuk sampai ke sana," kata Pioli.

Baca Juga: Striker Real Madrid Ini Ungkap Alasan Bersedia Gabung AC Milan

"Kami terus mengerjakan setiap detail, teknis, taktis, fisik, diet, dan mungkin akan meningkatkan opsi lebih lanjut pada Januari atau musim depan," ujar dia.

"Karena itu, saat ini ada empat atau lima tim di Serie A yang lebih kuat di atas kertas, itu tidak diragukan lagi, dan kami harus fokus pada perjalanan kami,” ucap Pioli.

Setelah bersua Inter Milan pada pekan keempat, AC Milan kini kembali dijadwalkan bertemu lawan berat, AS Roma.

Laga AC Milan vs AS Roma itu bakal digelar di Stadion San Siro, Senin (26/10/2020) dini hari WIB.



Source : Sky Sports Italia
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan