Jika Ingin Saingi Real Madrid, Barca Harus Rekrut Bocah Penerus Messi!

Reno Kusdaroji Senin, 26 Oktober 2020 | 12:30 WIB
Samuel Eto'o (kiri) dan Lionel Messi (kanan) saat masih memperkuat Barcelona. (TWITTER/VBETNEWS)

BolaStylo.com - Legenda Barcelona, Samuel Eto'o menyarankan timnya harus segera merekrut 'bocah penerus Lionel Messi' dan Kylian Mbappe untuk menyaingi Real Madrid.

Real Madrid berkembang perlahan ke arah yang baik bersama Zinedine Zidane sebagai manajer dan kemenangan 3-1 atas Barcelona pada laga El Clasico adalah buktinya.

Di sisi lain, Barcelona seakan masih berfokus pada sang megabintang Lionel Messi dalam perkembangan dan perubahan mereka.

Mengingat, pihak Barca terlihat ngotot untuk mempertahankan Lionel Messi ketika sang bintang ingin meninggalkan mereka pada musim panas tahun ini.

Oleh karena itu, legenda Barcelona, Samuel Eto'o menilai raksasa Catalan harus mulai merubah sikapnya dan mempertimbangkan untuk mencari pengganti La Pulga.

Secara tak langsung, mencari ahli waris Messi di Barca akan mempertahankan persaingan ketat mereka dengan sang rival Real Madrid.

Dikutip dari IBTimes, Samuel Eto'o mempunyai kandidat kuat yang dipercayainya dapat menjadi penerus kebesaran Lionel Messi di Barcelona.

Baca Juga: Terbungkam di El Clasico, Lionel Messi Diejek Fan Cristiano Ronaldo

Pemain yang dimaksudkan Samuel Eto'o sebagai pewaris Lionel Messi di Barcelona ialah bocah berusia 15 tahun milik Borussia Dortmund, Youssoufa Moukoko.

Youssoufa Moukoko merupakan mesin pencetak gol milik Borussia Dortmund yang dapat dikatakan luar biasa.

Bagaimana tidak, Moukoko berhasil mencetak 141 gol dan 27 assist hanya dari 88 pertandingan membela tim muda Die Borussen.

Inilah yang membuat Eto'o yakin Youssoufa Moukoko bisa menjadi ahli waris Messi yang tepat.

Baca Juga: VIDEO - Pemain Kesayangan Lionel Messi Marah Hingga Mengamuk di Bench

Youssoufa Moukoko, wonderkid Borussia Dortmund.

"(Ada) pemain muda yang bermain untuk Dortmund bernama Youssoufa Moukoko, dia masih berusia 15 tahun" kata Samuel Eto'o.

"Saya yakin dia akan menjadi pemain top berikutnya setelah Lionel Messi, seiring bertambahnya usia Messi, kami harus mempersiapkan masa depan Barca dengan baik.

Moukoko memang disebut-sebut sebagai superstar masa depan Borussia Dortmund.

Faktanya, timnas Jerman senior telah memasukan dia ke daftar tim utama sebelum dia lolos pada 20 November, ketika dia baru genap berusia 20 tahun.

Baca Juga: Barcelona Vs Real Madrid, Gocekan Lionel Messi Pecundangi Ramos

Youssoufa Moukoko juga dijuluki oleh beberapa orang sebagai "Messi Afrika" karena gol luar biasanya yang menyerupai La Pulga ketika Muda.

Pemain berusia 15 tahun itu juga diketahui telah mulai berlatih dengan tim senior Borussia Dortmund pada Agustus 2020.

Selain mendatangkan Youssoufa Moukoko, pria berusia 39 tahun itu juga ingin Barcelona merekrut rekan Antoine Griezmann di timnas Prancis, Kylian Mbappe.

Eto'o membayangkan kekuatan menyerang Barcelona pasti tak terbendung dengan adanya Moukoko, Griezmann dan Kylian Mbappe.

 



Source : ibtimes.co.uk
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan