Stop! Kebiasaan Makan Terlalu Cepat Ternyata Dapat Memicu Penyakit Mematikan, Ini Penjelasannya

Ananda Lathifah Rozalina Senin, 26 Oktober 2020 | 21:00 WIB
Ilustrasi orang makan. ()

 

BolaStylo.com- Kebiasaan makan dengan cepat dan terburu-buru ternyata bisa membahayakan tubuh manusia dan juga jantung.

Dalam beberapa kesempatan, tak jarang kita melihat orang makan dengan cepat atau terburu-buru.

Setiap orang tentu memiliki alasannya sendiri, ada yang karena memang sudah kebiasaan tapi ada pula yang memang tengah diburu waktu.

Meski terlihat sepele, makan terlalu cepat atau terburu-buru ternyata bisa membahayakan tubuh loh.

Dilansir dari ScienceAlert, sebuah penelitian pada 2017 oleh Scientific Session American Heart Association menemukan bahwa makan terlalu cepat dapat menyebabkan penambahan berat badan dan memicu masalah pada jantung.

Selain itu, orang yang memilih makan lebih lambat tidak mengembangkan sindrom metabolik atau kombinasi gangguan yang meningkatkan risiko penyakit jantung, diabetes dan stroke.

Gangguan yang dimaksud adalah tingginya tekanan darah, rendahnya kadar koleseterol baik (HDL) dan tingginya gula darah puasa.

Sehingga makan lebih lambat lebih baik ketimbang makan lebih cepat dalam kesehatan jantung.

Ahli jantung dari Jepang, Takayuki Yamaji juga menujukkan kesimpulan yang sama usai melakukan sebuah studi.



Source : kompas
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan