Sebenarnya Presiden Rusia Ingin Menjamu Khabib di Istana, Namun...

Reno Kusdaroji Kamis, 29 Oktober 2020 | 11:30 WIB
Presiden Rusia, Vladimir Putin (kiri), menemui Khabib Nurmagomedov (kanan) dan Abdulmanap Nurmagomedov pada Oktober 2018. (TWITTER.COM/FORTHEWIN)

BolaStylo.com - Presiden Rusia, Vladimir Putin dikabarkan langsung ingin mengundang Khabib Nurmagomedov ke Kompleks Istana Pusat Moskow, Kremlin kembali.

Juara tak terbantahkan UFC, Khabib Nurmagomedov telah menjadi atlet kebanggaan rusia karena menorehkan karier gemilang di pertarungan MMA.

Atas pencapaian tersebut, Khabib Nurmagomedov dikatakan menjadi salah satu atlet favorit Presiden Rusia, Vladimir Putin.

Seperti yang diketahui, Khabib pernah diundang ke Kompleks Istana Pusat Moskow, Kremlin untuk bertemu langsung dengan Vladimir Putin.

Undangan itu didapatkan The Eagle usai berhasil menghajar Conor McGregor pada UFC 229 (7/9/2018).

Kini, setelah mengalahkan Justin Gaethje pada UFC 254 (25/10/2020), Khabib sebenarnya juga diundang kembali untuk bertemu dengan Presiden Rusia secara langsung.

Namun sayangnya, karena beberapa kendala dan yang terutama adanya pandemi virus corona, hal tersebut harus tertunda.

Baca Juga: UFC Minta Bertahan, Khabib: Saya Bisa Menghasilkan Uang Sendiri

Juru Bicara Kepresidenan Rusia, Dmitry Peskov menginformasikan bahwa Vladimir Putin ingin kembali bertemu Khabib Nurmagomedov.

Harapannya, pemerintah Rusia bisa kembali menjamu Khabib di istana kepresidenan seperti dua tahun yang lalu.

Meskipun hal tersebut belum terlaksana hingga saat ini, Dmitry Peskov mengklaim bahwa yang pasti presiden akan bertem Khabib.

Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Diserang Jon Jones, Pengamat UFC Turun Tangan

"Ya, kata Presiden, beliau pasti akan bertemu dengan Khabib Nurmagomedov," kata Dmitry Peskov dikutip dari Essentially Sports.

"Saat petarung siap dan situasi pandemi tidak akan mencapai puncaknya mereka akan bertemu," imbuhnya menjelaskan mengapa Rusia belum menjamu Khabib.

Nampaknya, Presiden Rusia ingin kembali menjamu Khabib karena pencapaian fantastis sang petarung.

Baca Juga: Kalahkan Justin Gaethje, Segini Bayaran Khabib Nurmagomedov dari UFC

Seperti yang diketahui, The Eagle menjadi juara tak terbantahkan (29-0) dan secara mengejutkan mengumumkan akhir kariernya ketika berada di puncak kejayaannya.

Dmitry Peskov pun dengan bangga ikut menyampaikan ucapan selamat mewakili pemerintahan Rusia terhadap pencapaian luar biasa Khabib di UFC.

"Kami senang degan kemenangan Khabib, selamat untuk dia dan sisanya adalah pilihannya," pungkas jubir Rusia itu.



Source : essentiallysports.com,Russian Today
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan