Franco Morbidelli Ungkap Peran Besar Valentino Rossi di Hidupnya

Ananda Lathifah Rozalina Sabtu, 31 Oktober 2020 | 06:34 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, saat mencoba Sirkuit Algarve di Portimao, Portugal, 7 Oktober 2020. Sirkuit Algarve akan menjadi tuan rumah seri MotoGP Portugal pada akhir musim ini. (YAMAHA MOTOR RACING SRL)

BolaStylo.com- Pembalap Petronas Yamaha, Franco Morbidelli mengungkap bagaimana sosok Valentino Rossi di kehidupannya.

Sudah bukan rahasia lagi jika Franco Morbidelli dan Valentino Rossi memiliki hubungan dekat.

Mengingat, Franco Morbidelli adalah salah satu alumni akademi yang didirikan Rossi, VR46.

Morbidelli yang kini bakal menjadi rekan setim Rossi di Petronas Yamaha tahun depan itu adalah murid sang legenda.

Namun, ternyata bagi Morbidelli, Rossi tak sekadar seorang guru di akademi yang pernah mendidiknya.

Lebih dari itu, bagi Morbidelli Rossi adalah seorang keluarga, bak seorang paman yang membantunya melewati kerasnya kehidupan.

"Bagiku, Rossi lebih seperti seorang paman, dia adalah orang yang paling kukagumi. Ketika ayahku meninggal, itu adalah hal paling mengejutkan di hidupku, Valentino menempatkanku di sebuah ruangan dengan dan bilang 'jika kamu membutuhkanku, aku disini' dia mengajariku ku, dia menolongku dan menginspirasiku. Aku bereaksi dengan melihatnya, menggulung lenganku dan mengatakan pada diriku sendiri 'terus bekerja pada itu da teruskan," tutur Morbideli.

Meski menganggapnya sebagai keluarga, Morbidelli memiliki persaingan yang seru dengan Rossi di lintasan.



Source : GPOne.com
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan