BolaStylo.com - Manchester United punya modal bagus jelang menjamu Arsenal di pekan ketujuh Liga Inggris 2020-2021 setelah terbantai dari Tottenham Hotspur.
Pasca menelan kekalahan telak dari Tottenham Hotspur dengan skor 1-6, Manchester United belum lagi menelan kekalahan.
Hasil ini menjadi modal berharga Manchester United jelang berhadapan dengan Arsenal pada pekan ketujuh Liga Inggris di Old Traford, Minggu (1/11/2020).
Kebangkitan Manchester United dimulai saat mereka sukses menghajar Newcastle United dengan skor 1-4 dalam lanjutan Liga Inggris.
Dilanjutkan mempermalukan Paris Saint-Germain (PSG) di ajang Liga Champions dengan skor 1-2 pada laga yang digelar di Parc des Princes.
Baca Juga: Kisah Manchester United Gagal Rekrut 'James Bond' di Masa Lalu
Lalu berhasil menahan imbang Chelsea di Old Trafford dengan skor kacamata hingga membantai RB Leipzig pada matchday kedua Liga Champions.
Meskipun baik Man United dan Arsenal merupakan dua klub besar yang masih tercecer di papan tengah klasemen Liga Inggris musim ini.
Setan Merah bertengger di peringkat ke-15 dengan raihan tujuh poin dan baru menjalani lima laga.
Sementara Arsenal yang sudah menjalani enam laga bertengger di peringkat ke-12 dengan raihan sembilan poin.
Baca Juga: Soal Nilai Pasar, Cristiano Kalah Jauh Dari Pemain Buangan Manchester United di Liga Italia
Source | : | Sky Sports,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |