Bagi Floyd Mayweather Kini Uang Tak Lebih Penting dari Satu Hal Ini

Ananda Lathifah Rozalina Senin, 2 November 2020 | 14:00 WIB
Eks petinju, Floyd Mayweather Jr. (instagram.com/floydmayweather)

Mayweather mengaku uang tak lagi penting baginya saat ini, pasalnya ada satu hal yang lebih penting dari uang yakni kesehatan.

"Sebagaimana saat ini, aku melakukan eksibisi, aku 100 persen yakin bahwa aku tidak bertarung menghadapi petinju apapun lagi, jadi itu di luar pertanyaan. Maksudku, hanya kemahiranku yang berarti banyak untukku, uang tidak membuatku, aku membuat uang dan kesehatanku lebih penting dari uang," tutur Mayweather.

Mayweather sendiri mengaku tak keberatan bertarung dengan para petarung MMA selama pertarungan eksibisi.

Tapi, tentunya Mayweather menantang para petarung MMA itu di bidang keahliannya yakni tinju.

"Sejauh aku melakukan eksibisi dan aku menghadapi petarung MMA, akankah aku melakukannya dalam sebuah ring? tentu saja," tambahnya.

Sejak pensiun, Mayweather telah bertarung dalam pertarungan eksibisi sekali.

Dia melawan bintang kickboxing Jepang Tenshin Nasukawa pada 31 Desember 2018.

Legenda tinju itu berhasil menaklukan Nasukawa dan itu membuat rekornya melawan petarung MMA menjadi 2-0, mengingat ia juga pernah mengalahkan Conor McGregor pada 2017 silam.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 



Source : essentiallysports.com
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan