BolaStylo.com - Jauh sebelum nama Khabib Nurmagomedov dikenal masyarakat Indonesia, Presiden Soekarno lebih dulu terkenal di publik Dagestan.
Sosok presiden pertama Republik Indonesia, Ir. Soekarno begitu dikenal dan melekat di hati masyarakat tanah kelahiran Khabib Nurmagomedov, Dagestan, Rusia.
Saat ini masyarakat Indonesia tengah dibuat kagum dengan sikap Khabib Nurmagomedov terkait pernyataan Presiden Perancis mengenai Islam.
Presiden Perancis, Emmanuel Macron tengah mendapat kecaman dari banyak masyarakat muslim dunia karena pernyataannya terkait terorisme yang menyudutkan Islam.
Marahnya Khabib dengan sikap Macron yang menjelekkan agamanya tak lepas dari asal muasal dirinya dilahirkan, Dagestan.
Baca Juga: Momen Ketika Presiden UFC Klaim McGregor Lebih Hebat dari Muhammad Ali
Wilayah di Rusia yang terletak di utara Kaukasus dan merupakan salah satu negara federal dalam kekuasaan Rusia secara geografis.
Pada abad ke-19, Dagestan dan Ceko bergabung dengan Turki dalam melawan kekaisaran Rusia hingga revolusi Bolshevik.
Setelah revolusi tersebut, Kekhalifahan Usmani di Turki memerdekakan Azerbaujan dan Dagestan, yang kemudian membentuk republik bersama.
Bernama Republik Pegunungan Kaukasus Utara, meski demikian tiga tahun berselang republik ini kalah dari kaum Bolshevk yang dipimpin Vladimir Lenin.
Baca Juga: Kenangan Buruk Pada UFC 229 Bikin McGregor Sebut Khabib Seperti Ini!
Source | : | berbagai sumber |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |