Kepada Media Korea, Shin Tae-yong Bangga Timnas U-19 Indonesia Gasak Tim-tim Eropa

Eko Isdiyanto Jumat, 6 November 2020 | 14:30 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, 20 Agustus 2020. (BOLASPORT.COM/RINALDY AZKA ABDILLAH)

Ia mengaku terkejut skuat asuhannya mampu mengalahkan beberapa tim-tim Eopa dalam laga ujicoba di Kroasia.

Hal ini tak lepas dari aksi para pemain timnas di atas lapangan bisa disaksikan para penggemar, masyarakat Tanah Air.

"Lawan yang kami kalahkan memang tim kelompok usia yang sama (di bawah U-19) dan tentu kami terkejut bisa mengalahkan tim Eropa," ucap Shin.

"Sekaang, ketika saya di Indonesia, saya diperlakukan seperti seorang VIP (very important person).

Baca Juga: Shin Tae-yong Tak Panggil 5 Pemain Ini Ikut TC Virtual Timnas U-19, Ini Alasannya

"Saya merasa bahwa perspektif terhadap sepak bola Indonesia dari luar sudah berubah dan kami mulai bangga dengan sepak bola dan pelatihan kami." imbuhnya.

Sepulang dari Kroasia, skuat timnas U-19 Indonesia akan kembali menjalani pemusatan latihan secara virtual mulai Kamis (5/11/2020).

Sebanyak 33 pemain sudah dipanggil Shin Tae-yong untuk menjalani TC secara virtual tersebut.



Source : Kompas.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan