BolaStylo.com- Khabib Nurmagomedov ternyata pernah mengirim pesan provokatif pada lawannya, Conor McGregor sekitar 4 tahun silam.
Sudah bukan rahasia lagi jika Conor McGregor dan Khabib Nurmagomedov adalah rival di ajang kompetisi UFC.
Meski dulu sempat berteman akrab, beberapa tahun belakangan kedua petarung ini sama sekali tidak akur.
Bahkan keduanya kerap saling melempar kalimat provokasi lewat media sosial masing-masing.
Namun, sebelum permusuhan mereka meruncing pada tahun 2018 saat McGregor menghina ayah dan agama Khabib, rupanya Khabib pernah menantang Conor McGregor.
Hal tersebut terjadi pada tahun 2016 saat McGregor dimahkotai predikat juara kelas ringan UFC usai menaklukan Eddie Alvarez di UFC 205 November 2016 silam.
Khabib yang kala itu juga baru meraih kemenangan dari Michael Johnson pun rupanya sempat menantang Conor McGregor via pesan pribadi (DM).
Dalam pesan yang kini kembali dieprbincangkan secara online itu, Khabib terlihat menantang McGregor untuk bertarung dengannya.
I am old school and try to do this man to man but the he don't want anything to do with a real man. Time to move on @danawhite @seanshelby pic.twitter.com/ilAL4yM6O7
— khabib nurmagomedov (@TeamKhabib) November 23, 2016
"Conor, kamu adalah juara sekarang, kamu harus bertarung denganku," tulis Khabib.
"Jika setiap kali kamu berlari melihat ke cermin kamu tidak akan menghargai dirimu sendiri, anak-ankamu tak akan menghargaimu, temanmu tak akan menghargaimu, keluargamu tak akan menghargaimu, matilah seperti seorang Samurai jangan jadi pengecut please. Aku tahu aku lawan tanding yang buruk untukmu sang juara dan kamu butuh bertarung dengan yang terbaik, itu tak apa. Matilah seperti pejuang Irlandia jangan lari seperti ayam (pengecut), orang Irlandia memiliki sejarah dan bertarung untuk waktu lama, kamu harus mewakili orang-orangmu dengan kehormatan," lanjut Khabib dalam pesannya.
Sayangnya, ajakan pertarungan Khabib pada Conor McGregor itu tampaknya tak langsung disambut.
Khabib akhirnya bisa menghadapi Conor McGregor dua tahun setelah pesan itu, yakni pada 6 Oktober 2018 di UFC 229.
Dalam pertarungan itu, Khabib membungkam mulut besar McGregor yang menghina ayah dan agamanya dengan memenangi pertarungan.
Meski begitu, Khabib harus menerima sanksi larangan pertandingan akibat aksinya yang keluar arena dan menyerang tim McGregor yang mengejeknya.
Sebaliknya, McGregor juga mendapat sanksi karena ikut terlibat keributan meski tak seberat Khabib.
Source | : | Sportbible |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |