Moto2 Valencia 2020 - Menanti Pembalap Indonesia Cetak Rekor Bersejarah

Aziz Gancar Widyamukti Jumat, 13 November 2020 | 15:01 WIB
Pembalap Indonesia, Andi Gilang nyaris raih point di Moto2 Eropa 2020. (Global Honda)

BolaStylo.com - Pembalap Indonesia, Andi Farid Izdihar alias Andi Gilang, berpeluang mencetak rekor pada Moto2 Valencia 2020.

Satu-satunya pembalap Indonesia di Moto2, Andi Gilang, akan kembali beraksi pada Moto2 Valencia 2020 di Sirkuit Ricardo Tormo, Minggu (15/11/2020).

Menjelang Moto2 Valencia 2020, Andi Gilang menunjukkan perubahan performa ke arah yang positif.

Pada seri sebelumnya, yakni Moto2 Eropa, Andi Gilang memberi kejutan dengan melibat Sirkuit Ricardo Tormo saat sesi kualifikasi.

Baca Juga: Moto2 Eropa 2020 - Nasib Apes di Le Mans Bikin Pembalap Indonesia Kuasai FP2

Ia mampu lolos ke babak Q2 dan memulai sesi balapan Moto2 Eropa dari urutan ke-12.

Sayangnya, Andi Gilang belum berhasil mengamankan poin pertamanya setelah menuntaskan balapan yang berlangsung 25 putaran itu.

Andi Gilang finis di posisi ke-18 atau kurang tiga tingkat lagi untuk bisa meraih poin perdananya di kelas Moto2.

Baca Juga: Moto2 Eropa 2020 - Pembalap Indonesia Makin Berapi-api Raih Poin Perdana

Hasil positif sebelumnya membuat Andi Gilang semakin termotivasi pada seri Moto2 Valencia 2020.



Source : Honda Team Asia
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan