Klarifikasi Aksi Joget Mohamed Salah di Pesta Penyebab Positif Corona

Eko Isdiyanto Sabtu, 14 November 2020 | 19:00 WIB
Selebrasi striker Liveprool, Mohamed Salah, seusai menjebol gawang Leeds United pada pekan pertama Liga Inggris 2020-2021. (TWITTER.COM/BRFOOTBALL)

BolaStylo.com - Pembelaan untuk Mohamed Salah disuarakan Wali Kota Nagrig, Maher Shtayyeh terkait pesta yang diduga pemicu sang pemain positif Covid-19.

Bintang Liverpool, Mohamed Salah dinyatakan positif Covid-19 pada Jumat (13/11/2020) lewat pengumuman resmi Federasi Sepak Bola Mesir.

Menyusul hasil tes kedua yang menyatakan Mohamed Salah positif virus corona, mantan pemain Chelsea ini akan melewatkan laga melawan Togo akhir pekan ini.

Menariknya, beberapa saat setelah Mohamed Salah dinyatakan positif Covid-19 beredar sebuah video yang memperlihatkannya berjoget di acara pesta.

Video yang beredar itu diduga merupakan salah satu momen ketika sang pemain ikut berpesta dalam acara pernikahan sang adik, Nasr.

Baca Juga: Joget-joget di Kondangan Diduga Jadi Penyebab Mohamed Salah Positif Covid-19

Selain Salah, skuat timnas Mesir disebut juga hadir dalam acara yang sama sekali tidak menerapkan protokol kesehatan seperti menjaga jarak.

Saking asyiknya berjoget, Salah dan teman-temannya bahkan tampak tak mengenakan masker hingga akhirnya memunculkan kontroversi.



Source : Goal International
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan