BolaStylo.com - Masalah Lionel Messi dan Antoine Griezmann yang tak kunjung selesai membuat fans Barcelona ikut turun tangan.
Penyerang Barcelona, Lionel Messi, dihadapkan dengan sejumlah masalah yang tak kunjung kelar musim ini.
Sebagian masalah itu berasal dari beberapa laporan yang menyebut Antoine Griezmann memiliki hubungan buruk dengan Lionel Messi.
Hubungan antara Lionel Messi dan Antoine Griezmann di Barcelona dikabarkan tidak akur.
Baca Juga: Soal Masa Depan Lionel Messi di Barcelona, Begini Kata Ronald Koeman
Musim lalu Griezmann mengatakan bahwa dia merasa sulit memulai hubungan dengan kapten Barcelona tersebut.
Ia bahkan mengakui hampir tidak berbicara satu sama lain dengan Lionel Messi.
Ketegangan muncul kembali setelah paman Griezmann, Emmanuel Lopes, memperkeruh suasana.
Baca Juga: Disinggung Soal Antoine Griezmann, Lionel Messi Akui Hal Mengejutkan
Lopes tanpa ragu mengatakan Lionel Messi sebagai biang kerok yang membuat karier Griezmann di Barcelona hancur.
Ia juga menyebut sesi latihan Barcelona dirancang untuk membuat Lionel Messi terlihat bagus.
Lionel Messi sendiri telah membantah segala tuduhan dari kubu Griezmann yang dilayangkan kepadanya.
Baca Juga: Man City Gigit Jari, Lionel Messi Terancam Gagal Tinggalkan Barcelona pada Januari
Pemenang enam trofi Ballon d'Or itu juga mengaku lelah selalu menjadi masalah di klub Catalan.
Namun masalah Lionel Messi dan Griezmann merempet sampai saat ini.
Fans Barcelona yang memihak Lionel Messi terlihat mendatangi Griezmann.
Baca Juga: Lionel Messi Meledak Usai Dituduh Bikin Antoine Griezmann Hancur di Barcelona
Mereka terkeam sedang menggrebek mobil Griezmann saat pemain berusia 29 tahun itu akan meninggalkan tempat latihan Barcelona pada Kamis (19/11/2020).
Rekaman yang diambil oleh Goal Spanyol menunjukkan fans Barcelona berteriak 'hormati Messi' ke arah mobil Griezmann.
Di sisi lain, fans Barcelona di media sosial yang membela Griezman merasa aksi itu sudah kelewatan.
???? "???? ???????????????????? ???????? ???????? ????????????????????????????" ???????? Aficionados del @FCBarcelona_es INCREPAN a GRIEZMANN a la salida de la Ciudad Deportiva pic.twitter.com/sXjANVLZbt
— GOL ⚽️ (@Gol) November 19, 2020
Salah seorang pengguna Twitter berkata,"Messi adalah yang terbaik dalam sejarah tapi Griezmann dituduh tidak menghormati Messi ketika dia tidak membuka mulutnya."
Yang lain berkata, "Bayangkan tidak ada yang lebih menarik untuk dilakukan."
Sementara seseorang lagi menambahkan: "Orang munafik".
Baca Juga: Villarreal Vs Real Madrid - Los Blancos Berantakan Dihantam Cedera
Griezmann akan menghadapi mantan timnya Atletico Madrid akhir pekan ini setelah hanya mencetak dua gol dalam tujuh pertandingan pembukaan Barcelona pada Liga Spanyol.
Laga Atletico Madrid vs Barcelona akan digelar di Stadion Wandametropiltano pada Sabtu (21/11/2020) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.