Mike Tyson Bakal Dapat Risiko Mengerikan Jika Bertinju di Usia 54 Tahun

Aziz Gancar Widyamukti Selasa, 24 November 2020 | 13:49 WIB
Poster pertandingan tinju Mike Tyson vs Roy Jones Jr. (TWITTER)

Baca Juga: Mike Tyson Tegaskan Tak Cari Untung dari Duel Lawan Roy Jones Jr

Dalam duel tersebut nantinya akan ada aturan baru seperti duel hanya berlangsung 8 ronde, durasi setiap babaknya hanya 2 menit, petinju akan menggunakan sarung tangan yang lebih empuk dari biasanya, hingga wasit dapat menghentikan pertarungan kapan saja jika menurutnya pertarungan itu terlalu berat.

Refleks lebih lambat, pemulihan lebih lambat

Namun demikian, Mike Tyson dan Roy Jones Jr tetap memiliki risiko kesehatan ketika mereka kembali bertarung di atas ring pada usia lanjut.

Dokter olahraga Walter Wagner mengungkapkan risiko mengerikan yang akan didapat kedua petinju apabila tetap nekat bertarung.

Foto yang diunggah legenda tinju Mike Tyson di Instagram. Tampak tubuh Mike Tyson yang kembali kekar.

"Jika petinju tidak melakukan tindakan bersama-sama, kerusakan serius dapat terjadi," kata Walter Wagner, seperti dikutip dari DW Sports.

Pria berusia 69 tahun itu adalah dokter olahraga paling terkenal di Jerman.

Wagner telah memeriksa serta merawat banyak petinju sepanjang kariernya sebagai dokter olahraga.

Baca Juga: Mike Tyson Tak Segan Pakai Cara Licik untuk Kalahkan Roy Jones Jr

"Saya tidak memberikan izin kepada salah satu dari mereka untuk bertarung pada usia 40 tahun," ujar Wagner melanjutkan.

Menurut Wagner, proses pemulihan cedera Mike Tyson dan Roy Jones Jr dalam hal persendian, otot, dan otak, akan lebih lambat dibandingkan petinju muda.

"Seiring bertambahnya usia, hal-hal ini terus menurun. Refleks dan reaksi melambat, tanpa disadari," tutur dia.

Baca Juga: Meski Kalah dari Roy Jones, Mike Tyson Dijamin Dapat Sabuk Juara WBC

Kemampuan untuk menahan rasa sakit karena pukulan juga diprediksi akan menurun drastis.



Source : DW Sports
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan