Klaim Pensiun Khabib Nyata, Calon Lawan McGregor Punya Misi Khusus!

Reno Kusdaroji Rabu, 25 November 2020 | 12:00 WIB
Dialog Khabib Nurmagomedov dan Dustin Poirier usai UFC 242 di Abu Dhabi, Uni Arab Emirates, 7 September 2019. (UFC)

"Jika dia mengatakan tepat setelah menyelesaikan pertarungannya, apalagi selepas ayahnya meninggal, itu merupakan momen emosional," lanjut Dustin Poirier.

"Bayangkan, anda baru saja mendapatkan gelar dan mempertahankannya, sekarang anda bisa pulang ke keluarga anda dan membagikan kebahagiaan itu.

"Tapi sebulan kemudian apakah anda akan berpikir untuk bertarung lagi? dia telah menyelesaikan semua yang ingin dia lakukan.

Lebih lanjut, Poirier mengungkapkan alasan pribadinya percaya bahwa Khabib Nurmagomedov benar-benar akan pensiun.

Baca Juga: Bos UFC Siapkan 4 Lawan untuk Khabib Nurmagomedov, Salah Satunya McGregor

Di mana ia mengharapkan pertarungannya melawan Conor McGregor dapat menjadi ajang memperebutkan gelar kosong yang ditinggalkan The Eagle.

"Divisi (kelas ringan) harus bergerak maju, seseorang harus berjuang untuk sabuk gelar juara (Khabib Nurmagomedov)," ungkap Poirier.

"Saya pikir jika Khabib pensiun dan tidak kembali, maka saya di baris berikutnya untuk perebutan gelar, dan ini (UFC 257) bisa menjadi perebutan gelar," pungkasnya.

Jika UFC 257 tidak dapat menjadi ajang perebutan gelar, The Diamond juga tidak masalah hanya untuk meraih juara interim demi menantang Khabib kembali suatu saat nanti.

Baca Juga: Sudah Beli Domba, Khabib Nurmagomedov Niat Alih Profesi dan Tak Tertarik Kembali ke UFC



Source : mmajunkie.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan