Dapat Kartu Merah Lawan Real Madrid, Conte Akui Inter Milan Begini

Reno Kusdaroji Kamis, 26 November 2020 | 10:30 WIB
Ekspresi pelatih Inter Milan, Antonio Conte. (SEMPREINTERCOM)

BolaStylo.com - Manajer Inter Milan, Antonio Conte mengeluhkan banyak hal termasuk kartu merah Arturo Vidal ketika tumbang 0-2 dari Real Madrid di Liga Champions.

Antonio Conte merasakan penyesalan ketika Inter Milan kalah 0-2 dari Real Madrid pada babak penyisihan grup B Liga Champions 2020-2021 (26/11/2020).

Real Madrid memang unggul lewat gol penalti Eden Hazard (7') dan sepakan Rodrygo yang terkena bek Inter Milan, Archraf Hakimi (59').

Namun, Antonio Conte lebih menyoroti ke permainan I Nerazzuri sendiri yang condong kurang apik yang ditandai dengan kartu merah Arturo Vidal pada menit ke-33.

Baca Juga: Liverpool Keok di Liga Champions, Juergen Klopp Kritik Wasit dan Jadwal

Bagi Conte, menang ketika melawan skuat arahan Zinedine Zidane selalu menjadi hal yang sangat sulit untuk dilakukan.

Oleh karena itu, ia menyoroti kartu merah Arturo Vidal membuat kemungkinan menang dari Los Blancos semakin mustahil untuk dilakukan.

Hal ini membuat Antonio Conte membandingkan Inter Milan dengan Real Madrid secara level permainan kedua tim.

Baca Juga: Kabar Baik Sekaligus Mengejutkan dari Zlatan Ibrahimovic, Cedera dan Timnas Swedia

Dari pertandingan Liga Champions tadi malam, Antonio Conte menilai tim jawara Liga Spanyol seperti Real Madrid memiliki level yang berbeda dengan Inter Milan.

"Akan selalu sulit bermain melawan klub-klub besar seperti Real Madrid," kata Conte dikutip dari Sky Sport Italia.

"Jadi kehilangan satu gol dan seorang pemain membuatnya menjadi gunung yang mustahil untuk didaki, saya pikir kami melihat perbedaan permainan antara mereka dan kami.

Mantan manajer Chelsea itu pun menyayangkan I Nerazzuri belum mampu membuktikan diri untuk mengungguli Real Madrid, yang diakuinya memiliki level yang lebih tinggi.

Baca Juga: Turnamen Mini untuk Calon Lawan di Laga Comeback Khabib Nurmagomedov

Bagi Conte, Real Madrid memiliki level lebih tinggi karena telah membuktikan diri mendominasi menjadi juara di Liga Champions.

"Kami berbicara tentang dua tim di level yang berbeda, Real Madrid mendominasi Liga Champions dalam beberapa tahun terakhir," lanjut Conte.

"Mereka selalu menjadi protagonis dalam kompetisi ini, kami hanya melihat sekilas, kami bisa menang atau kalah, para pemain juga telah memberikan segalanya," pungkasnya.

Kekalahan ini membawa tim asuhan Antonio Conte berada di dasar klasemen grup B Liga Champions 2020-2021 dengan hanya memperoleh 2 poin.

Baca Juga: Link Live Streaming Inter Milan Vs Real Madrid Grup B Liga Champions

Sementara Real Madrid berada di posisi kedua dengan perolehan 7 poin selisih satu poin dari Borussia Monchengladbach di puncak klasemen grup B.

Dengan dua pertandingan tersisa, akan sulit bagi Inter Milan untuk lolos ke babak penyisihan 16 besar Liga Champions.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : SkySports Italia
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan