Messi & Barca Makin Tak Bersahabat, Rencana Besar Neymar Terbuka Lebar

Reno Kusdaroji Senin, 7 Desember 2020 | 10:31 WIB
Lionel Messi dan Neymar melakukan selebrasi saat sama-sama membela Barcelona. (TWITTER.COM/MARCAINENGLISH)

BolaStylo.com - Kandidat kuat Calon Presiden Barcelona, Joan Laporta mengklaim Lionel Messi tak masuk dalam proyek musim depan membuat rencana Neymar terbuka lebar.

Hubungan Lionel Messi dengan Barcelona memang sudah retak sejak musim panas 2020 ketika sang megabintang meminta undur diri atau hengkang dari raksasa Catalan.

Kondisi Lionel Messi di Barcelona semakin tidak aman setelah para petinggi klub merasa sang pemain memang sudah tak berhasrat di Camp Nou lagi.

Sebelumnya, Presiden sementara Barcelona, Cares Tusquets berkomentar dirinya siap melepas Messi pada musim panas 2020 kemarin jika memnag diperlukan.

Baca Juga: Pesan Eks Akademi Real Madrid Jika Lionel Messi Ingin ke Liga Inggris

Kini, salah satu kandidat kuat Calon Presiden Barcelona, Joan Laporta menegaskan La Pulga bisa tidak dimasukan dalam proyek klub musim depan jika ia terpilih.

Joan Laporta diklaim memiliki rencana tersendiri untuk bisa membangkitkan kejayaan Barca dengan melepas Messi guna mendatangkan bintang muda baru pada musim depan.

Laporta mengklaim bahwa langkah yang akan diambilnya ini direncanakan usai dirinya berbicara dengan Lionel Messi.

Baca Juga: Sayonara! Kode Keras Lionel Messi Tinggalkan Barcelona Musim Depan

"Dia (Lionel Messi) sudah berbicara kepada saya, dan saya jujur kepadanya, saya patuh akan banyak hal dan saya pikir harus mempertahankannya," kata Joan Laporta.

"Akan tetapi, kami harus melihat apakah Barcelona bisa membayar 100 juta euro dalam setahun, dan kemungkinan dari klub lain yang bersaing memberinya tawaran.

"Saya tidak akan membiarkan klub tidak stabil dan saya tidak akan berbicara soal pemain," pungkasnya.

Ungkapan Laporta mengarahkan bahwa Barca dan Messi memang sudah sepakat untuk mengambil keputusan terbaik demi kepentingan klub.

Baca Juga: Cinta Monyet Lionel Messi, Cerita Dilabrak Ibu dan Tidur Bareng di Usia Belasan Tahun

Secara tidak langsung, pernyataan Laporta terkait La Pulga mengarahkan rencana besar Neymar semakin terbuka lebar.

Seperti yang diketahui, beberapa waktu yang lalu Neymar mengatakan dirinya ingin bermain bersama Lionel Messi kembali.

"Saya ingin bermain dengan Messi lagi, itu yang paling saya inginkan, yang pasti tahun depan kami harus melakukannya," kata Neymar dikutip dari ESPN.

Ambisi Neymar ini dinilai beberapa pengamat sepak bola Prancis sebagai kode bahwa PSG akan mengontrak Messi musim depan.

Baca Juga: 2 Alasan Barcelona Keok Lawan Tim Promosi dari Kacamata Ronald Koeman

Legenda Barcelona, Rivaldo pun juga tidak memungkiri bahwa perkataan Neymar bisa merujuk bomber asal Brasil itu tahu sesuatu terkait rencana PSG mengontrak Messi.

"Jika Neymar bilang bahwa dia ingin bermain dengan Messi lagi, dia pasti tau sesuatu tentang sebuah kemungkinan kontrak Leo dengan PSG," kata Rivaldo.

"Dan sejujurnya, itu akan menjadi luar biasa untuk melihat mereka bersama bahkan jika harus di PSG, jelas Neymar tahu sesuatu tentang negosiasi klubnya dengan Messi.

Baca Juga: Omongan Neymar Bukanlah Pepesan Kosong Belaka, Pasti Ada Sesuatu dengan Messi

"Messi dan Neymar adalah teman dan mereka bicara banyak, jadi Neymar tahu lebih baik bahwa Messi kehabisan waktu (kontrak di Barcelona).

"Saya pikir dia menekan PSG untuk merekrut Leo Messi musim depan," pungkasnya.

Rencana besar Neymar ini semakin terbuka lebar jika melihat hubungan Messi dengan Presiden sementara Barcelona dan Joan Laporta semakin tak bersahabat.

Baca Juga: Manchester City Harus Siap Kecewa, Lionel Messi Disebut Serius ke PSG

Apalagi, PSG diketahui sebagai salah satu klub raksasa eropa yang memiliki kekuatan finansial cukup besar belakangan ini.

Oleh karena itu, perekrutan Messi bukan hal yang tidak mungkin untuk dilakukan oleh juara bertahan Liga Prancis itu.

Jika negosiasi benar terjadi dan Joan Laporte terpilih sebagai Presiden baru Barcelona, maka kemungkinan besar Lionel Messi akan berduet dengan pada PSG musim depan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : ESPN,RMCSport,BolaStylo,Diario AS,Marca
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan