Ini Berbagai Cobaan Berat yang Menghantui Timnas U-19 Indonesia Selama TC di Spanyol

Ananda Lathifah Rozalina Sabtu, 12 Desember 2020 | 12:10 WIB
Skuad timnas U-19 Indonesia saat menjalani Pemusatan Latihan (TC) di Kota Split, Kroasia. (Media PSSI)

1. Pemain yang terus berkurang

Unggahan Instagram story Beckham Putra yang sedang dirawat di rumah sakit.

Tak cuma kehilangan pemain beraroma Eropa, Timnas U-19 Indonesia juga kehilangan pemain yang berkarier di Indonesia.

Dua pemain Timnas U-19 Indonesia yakni Beckham Putra dan Risky Budiman.

Beckham terpaksa harus meninggalkan TC akibat menderita cedera di bagian tumit kakinya, semenatra Risky belum memberikan info jelas cedera apa yang melandanya.

Selain akibat cedera, Timnas U-19 Indonesia juga kehilangan pemain gara-gara sikap tak disiplin mereka.

Dua pemain Timnas U-19 Indonesia yakni Serdy Ephy Fano dan Mochammad Yudha Febrian dicoret dari skuat karena melanggar jam malam.

Kedua pemain itu diketahui pulang ke hotel sekitar pukul tiga pagi dan diketahui malah menikmati hiburan malam lewat video yang tersebar online.

Alhasil, kedua pemain itu dikembalikan ke klubnya masing-masing.

Kabar terakhir menyebutkan Serdy langsung dikeluarkan dari klubnya, Bhayangkara Solo FC, sementara Yudha dikirim Barito Putera ke pesantren untuk memperbaiki sikapnya.

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 

 



Source : berbagai sumber
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan