Spurs Kalah, Mourinho: Liverpool Era Juergen Klopp Nyaris Sempurna!

Eko Isdiyanto Kamis, 17 Desember 2020 | 14:30 WIB
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, berbicara dengan pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, dalam laga Liga Inggris di Stadion Anfield, Rabu (16/12/2020). (TWITTER.COM/FOOTYACCUMS)

Bagi Mourinho, Liverpool adalah tim yang sudah mapan dengan evolusi nyaris sempurna pada sisi pemain maupun cara merekrut amunisi.

Di sisi lain, pelatih asal Portugal ini membandingkan The Reds dengan timnya yang masih perlu mendapat banyak ujian untuk menyamai evolusi klub Kota Pelabuhan.

Baca Juga: Sikap Angkuh Jose Mourinho Keluar saat Tottenham Ditekuk Liverpool

Ekspresi pelatih Liverpool, Jose Mourinho, saat gawang timnya dibobol Roberto Firmino.

"Saya percaya bahwa sebuah tim, untuk meraih apa yang sudah diraih Liverpool dan target mereka saat ini," ucap Mourinho dikutip dari Sky Sports.

"Pekerjaannya harus sempurna, bursa transfer yang bagus, evolusi bagus dari para pemain yang mereka punya.

"Juga dengan waktu yang diberikan Juergen Klopp untuk membuat mapan profil serta prinsip permainan yang menjadi dasar perkembangan tim.

"Kemudian investasi besar pada target-target yang sudah dikunci. Van Dijk pada momen krusial, Alisson pada momen lainnya.

Baca Juga: Roberto Firmino Jadi Penentu Kemenangan Liverpool, Klopp Puji Setinggi Langit



Source : Sky Sports
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan