Jika Khabib Bertemu McGregor, Masalah Rasisme UFC 229 Tak Membayangi?

Reno Kusdaroji Kamis, 17 Desember 2020 | 17:00 WIB
Sesi staredown antara Khabib Nurmagomedov dan Conor McGregor menjelang UFC 229. (TWITTER)

Dikutip dari Sportskeeda, Khabib Nurmagomedov melompati oktagon dan menyerang Dillon Danis usai menumgbangkan Conor McGregor.

Laporan penyelidikan menyebutkan bahwa Dillon Danis melontarkan komentar rasisme terhadap Khabib Nurmagomedov selama pertarungan UFC 229.

Akibat hal tersebut, McGregor pun juga harus baku hantam dengan rekan satu tim The Eagle, Abubakar Nurmagomedov, Zubaira Tukhugov, dan Esed Emiragaev.

Alhasil, kedua belah pihak masing-masing didenda sebesar 500.000 (tim Khabib) dan 50.000 (McGregor) dolar AS.

Baca Juga: Simak Kesaksian Petarung Cantik Ini Iringi Conor McGregor Comeback UFC

Khabib Nurmagomedov (berdiri) berhasil memenangkan pertarungan melawan Conor McGregor pada ajang UFC 229 di Las Vegas, Amerika Serikat, 6 Oktober 2018.

Selain itu, The Eagle dikenai larangan bertarung selama sembilan bulan sementara McGregor enam bulan.

Presiden UFC, Dana White pun muak untuk melihat duel akbar UFC 229 harus berakhir dengan begitu buruknya.

Saking muaknya, Dana White pun pernah mengaku tak ingin mempertemukan pihak Khabib dengan The Notorious kembali.

Meski demikian, kini White justru ingin menggelar rematch antara Khabib vs McGregor.

Baca Juga: Tak Gengsi Nonton TV, Ternyata Ini Acara Favorit Cristiano Ronaldo



Source : sportskeeda.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan