Rekornya Disamai Lionel Messi, Pele Beri Selamat Sekaligus Sindiran

Aziz Gancar Widyamukti Minggu, 20 Desember 2020 | 10:26 WIB
Megabitang Barcelona, Lionel Messi, menyamai rekor Pele saat mencetak gol untuk menyamakan kedudukan dalam laga Liga Spanyol melawan Valencia. (TWITTER.COM/OPTAJOSE)

BolaStylo.com - Setelah rekornya disamai megabintang Barcelona, Lionel Messi, Pele menyampaikan ucapan selamat sekaligus sindiran.

Lionel Messi baru saja menciptakan rekor saat Barcelona bermain imbang melawan Valencia pada pekan ke-14 Liga Spanyol 2020-2021.

Dalam laga yang dihelat di Stadion Camp Nou, Sabtu (19/12/2020), Barcelona ditahan imbang 2-2.

Kendati Barcelona gagal meraih poin penuh, setidaknya Lionel Messi bisa berbangga diri karena berhasil memecahkan rekor legenda timnas Brasil, Pele.

Baca Juga: Gagal di The Best FIFA Award, Lionel Messi Langsung Dapat Pelipur Lara

Torehan ke gawang Valencia pada menit ke-45+4' merupakan gol ke-643 Lionel Messi.

Sebiji gol dalam laga tersebut sudah cukup membuatnya Lionel Messi menyamai rekor berusia 46 tahun milik Pele bersama klub Santos.

Kini, Lionel Messi sejajar dengan Pele yang mengumpulkan 643 gol di klub Santos sejak tahun 1956-1974.

Baca Juga: Calon Presiden Barcelona Sebut 1 Hal yang Bisa Bikin Lionel Messi Pindah ke PSG

Mengetahui rekornya disamai Lionel Messi, Pele kemudian angkat bicara lewat akun Instagram pribadinya.

Dalam unggahannya, Pele menyampaikan pesan menyentuh dan ucapan selamat dengan mengunggah perbandingan foto Lionel Messi dan dirinya.

"Ketika hari Anda dipenuhi dengan cinta, sulit untuk mengubah jalan Anda," tulis Pele.

Baca Juga: Turuti Ambisi Cristiano Ronaldo, Juventus Akan Boyong Bintang Real Madrid

"Seperti Anda, saya tahu bagaimana rasanya memakai kostum yang sama setiap hari."

"Seperti Anda, saya tahu bahwa tidak ada yang lebih baik dari tempat kita merasa seperti di rumah sendiri."

"Selamat atas rekor bersejarah Anda, Lionel. Namun yang terpenting, selamat atas karier indah Anda di Barcelona.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Pelé (@pele)

Pada kalimat berikutnya, Pele seolah menyindir dunia sepak bola yang sulit menemukan pemain yang setia dengan satu klub.

"Cerita seperti kita, tentang mencintai klub yang sama begitu lama, sayangnya akan semakin jarang di sepak bola. Saya sangat mengagumimu, Messi."

Terlepas dari hal itu, dua gol Barcelona dicetak oleh Lionel Messi (45+5') dan Ronald Araujo (52').

Adapun gol balasan Valencia tercipta lewat aksi Mouctar Diakhaby (29') dan Maximiliano Gomez (69').

Hasil tersebut membuat Lionel Messi dkk tertahan di peringkat kelima klasemen dengan koleksi 21 poin dari 13 laga.

Sementara itu, Valencia yang mengumpulkan 15 poin dari 14 pertandingan berada di peringkat ke-12.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Instagram
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan