Operasi Senyap ala Mourinho, Bawa Lionel Messi ke Tottenham Hotspur

Eko Isdiyanto Selasa, 22 Desember 2020 | 11:38 WIB
Pelatih asal Portugal, Jose Mourinho, dan megabintang Barcelona, Lionel Messi. (TWITTER.COM/DERELASPOR)

BolaStylo.com - Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho diam-diam ternyata mencoba membujuk Lionel Messi bergabung dengan tim asuhannya di Liga Inggris.

Lionel Messi memang memiliki magnet tersendiri untuk diperebutkan para pelatih top Eropa, termasuk salah satunya Jose Mourinho.

Terlebih kontrak Lionel Messi di Barcelona yang akan habis pada akhir musim 2020-2021, membuat banyak klub kaya saling bersikutan.

Sejauh ini hanya ada dua klub yang santer dikabarkan menjadi destinasi anyar Lionel Messi, yakni Manchester City dan Paris Saint-Germain.

Namun demikian ternyata tak sampai disitu, kabar mengejutkan datang dari Tottenham Hotspur, di mana Jose Mourinho diam-diam sudah telah membujuk Messi.

Baca Juga: 5 Kemiripan Lionel Messi dan Pele, Dari Mulai Jumlah Gol Hingga Momen Debut

Menurut laporan Diario Gol, Mourinho disebut sudah mengontak Messi dan mengajaknya berlabuh ke Tottenham Hotspur Stadium.

Meskipun tak dipungkiri jika secara finansial klub berjuluk The Lilywhites ini akan kalah bersaing dengan Man City dan Barcelona.

Salah satu hal yang menjadi kelebihan Mourinho adalah ia menawarkan kenyamanan bermain untuk Messi di dalam skuat asuhannya.

Sebelum itu dengan memanfaatkan kondisi pandemi Covid-19, Mourinho juga disebut telah mengajukan beberapa penawaran ke pihak Messi.

Baca Juga: Pernah Diorbitkan Jadi Penerus Ronaldo, 25 Pemain Berakhir Gagal Total

Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho.

Pandemi Covid-19 tentu berdampak pada perubahan pola bursa transfer, hal inilah yang membuat Mourinho disebut tak ingin melewatkan kesempatan menggaet Messi.

Menarik dinanti apakah langkah Mourinho terhadap Messi berhasil terlaksana atau justru hanya akan bertepuk sebelah tangan.

Messi memang ingin segera meninggalkan Barcelona karena tak lagi merasa nyaman berada di klub asal Catalan ini.

Namun gagalnya kepindahan Messi dari Barcelona pada bursa transfer musim panas 2020 membuatnya harus bertahan sedikit lebih lama hingga kontraknya selesai.

Baca Juga: Rekornya Disamai Lionel Messi, Pele Beri Selamat Sekaligus Sindiran

Di sisi Barcelona, klub berjuluk Blaugrana ini juga disebut sudah tidak dapat menyanggupi memenuhi bayaran untuk Messi.

Pihak Barca berkilah jika Messi ingin bertahan di Camp Nou maka sang pemain harus rela mendapatkan potongan gaji.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Diario Gol
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan