Bos UFC Kesulitan Rayu Khabib Nurmagomedov Comeback, McGregor Siap Turun Tangan

Aziz Gancar Widyamukti Sabtu, 26 Desember 2020 | 20:59 WIB
Presiden UFC, Dana White (kiri) dan Conor McGregor (kanan). (essentiallysports.com)

BolaStylo.com - Conor McGregor mengisyaratkan dia akan mencoba membantu Presiden UFC, Dana White, membujuk Khabib Nurmagomedov keluar dari masa pensiun.

Khabib Nurmagomedov telah pensiun dari MMA sejak Oktober 2020 lalu.

Khabib Nurmagomedov pensiun setelah sukses mempertahankan sabuk juara kelas ringan UFC melawan Justin Gaethje di UFC 254.

Meski telah pensiun, Khabib Nurmagomedov masih sering mendapat godaan untuk kembali ke UFC.

Baca Juga: Habisi Conor McGregor di UFC 257, Dustin Poirier Tak Peduli Gelar Khabib

Rival abadinya di oktagon, Conor McGregor bahkan bersikeras menggelar duel ulang.

Conor McGregor sendiri sebelumnya kalah dari Khabib Nurmagomedov dalam duel UFC 229 pada 2018.

Sejak kekalahan itu, Conor McGregor selalu melobi Khabib Nurmagomedov untuk menggelar pertandingan ulang.

Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Sesalkan 1 Hal di Balik Kesuksesan Hajar McGregor

Namun, keinginan Conor McGregor untuk rematch tak pernah terwujud sampai akhirnya Khabib Nurmagomedov gantung sarung tangan.



Source : Sportbible
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan