Cetak Gol ke-644, Lionel Messi Diklaim Belum Lampaui Rekor Pele

Aziz Gancar Widyamukti Minggu, 27 Desember 2020 | 17:00 WIB
Striker legendaris timnas Brasil, Pele (kanan), berpose dengan megabintang timnas Argentina, Lionel Messi. (TWITTER.COM/BARCAWORLDWIDE)

BolaStylo.com - Megabintang Barcelona, Lionel Messi, disebut belum melampaui rekor gol Pele di Santos FC setelah membukukan 644 gol.

Nama Lionel Messi saat ini tengah dielu-elukan setelah tampil pada laga Real Valladolid vs Barcelona dalam lanjutan Liga Spanyol, Selasa (22/12/2020).

Hal tersebut karena Lionel Messi menyumbang satu gol saat Barcelona sukses mencukur tuan rumah dengan skor 3-0.

Torehan ke gawang Real Valladolid merupakan gol ke-644 Lionel Messi selama menjalani karier profesionalnya di Azulgranas.

Baca Juga: Van Dijk Lewat, Ronaldo dan Messi Sebut Bek Ini Paling Bikin Frustrasi

Dengan catatan 644 gol buat Barcelona, megabintang asal Argentina itu disebut telah melampaui rekor 643 gol Pele untuk Santos FC.

Berkat prestasi tersebut, Lionel Messi mendapat pujian dari berbagai pihak, termasuk sang pemilik rekor.

Namun, baru-baru ini pihak Santos FC menyangkal Lionel Messi telah melewati rekor Pele.

Baca Juga: Messi dan Ronaldo Minggir, Ini Pemuncak Daftar Pemain Terbaik 2020 versi The Guardian

Asosiasi peneliti dan sejarawan Santos tidak setuju jika Messi disebut telah mengalahkan rekor Pele sebagai pemain dengan jumlah gol terbanyak untuk satu klub.



Source : santosfc.com
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan