Bek Man City Minta Maaf Usai Langgar Protokol Covid-19 di Malam Tahun Baru

Eko Isdiyanto Minggu, 3 Januari 2021 | 14:15 WIB
Bek Manchester City, Benjamin Mendy. (TWITTER.COM/CITYREPORT_)

BolaStylo.com - Bek Manchester City, Benjamin Mendy melanggar protokol kesehatan virus corona saat mengadakan pesta malam tahun baru di kediamannya.

Benjamin Mendy mengaku telah melanggar aturan virus coona dengan mengadakan pesta makan malam tahun baru bersama tetangga di kediamannya.

Tepat di malam tahun baru 2021, Benjamin Mendy mengadakan pesta dengan mengundang dua teman dan seorang koki datang ke rumahnya.

Kejadian ini memaksa pihak Manchester City melakukan investigasi lanjutan, hanya berselang beberapa hari setelah skuat Pep Guardiola diterpa badai Covid-19.

Pesta malam tahun baru diadakan Mendy di kediaman pribadinya yang terletak di daerah Mottram St Andre, Chesire yang bernilai 5 juta poundsterling.

Baca Juga: Kritik Kemenangan Man United, Solskjaer Picu Komentar Bruno Fernandes

Pelanggaran ini diperkuat dengan beberapa unggahan foto Mendy pada akun media sosial pribadi dan dijelaskan lebih lanjut oleh juru bicara sang pemain.

"Benjamin dan rekannya mengizinkan koki dan dua teman dari rekannya datang ke kediamannya untuk pesta makan malam Tahun Baru," ucap seorang juru bicara.



Source : Dailymail.co.uk
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan