Sriwijaya Air SJ-182 Jatuh, Persib Bandung dan Bali United Turut Berduka

Aziz Gancar Widyamukti Sabtu, 9 Januari 2021 | 22:04 WIB
Kabar Terbaru, Kapal Patroli Kementerian Perhubungan Temukan Serpihan Daging yang Diduga Menjadi Lokasi Jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air SJ 182: Mungkin Tubuh Manusia (Tribunnews)

Melalui akun media sosial masing-masing, Persib Bandung merasa kehilangan setelah pesawat yang mengangkut 56 penumpang itu jatuh.

"Rasa kehilangan yang mendalam dan doa terbaik PERSIB sampaikan untuk korban jatuhnya pesawat Sriwijaya SJ-182."

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PERSIB (@persib)

Persib Bandung berharap, para korban dalam musibah ini dapat segera dievakuasi.

"Semoga segera ditemukan dan mendapatkan ketenangan. #PrayForSJ182."

Sementara itu, Bali United juga menyampaikan duka mendalam atas tragedi yang dialami pesawat jurusan Jakarta-Pontianak itu.

Baca Juga: Curhat Istri Bek Bali United, Akui Ada Pelakor di Rumah Tangganya yang Gak Bikin Dosa Tapi Buat Suami Lupa Temani Tidur dan Belanja

Bali United mengajak para penggemarnya memanjatkan doa untuk para korban.

"Sebelum menutup hari, mari luangkan waktu sejenak berdoa untuk Pesawat SJ182, tujuan Jakarta-Pontianak yang dikabarkan hilang kontak."

"Hingga saat ini evakuasi masih terus dilakukan oleh pihak terkait. Mari kita doakan, semoga ada kabar baik."



Source : BolaStylo
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan