Hasil Thailand Open 2021 - Lewat Rubber Game, Ginting Bekuk Peringkat 32 Dunia Wakil Korsel

Eko Isdiyanto Selasa, 12 Januari 2021 | 13:39 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, tampil pada Simulasi Piala Thomas 2020 di Cipayung, Jakarta, Rabu (2/9/2020) (BADMINTON INDONESIA)

BolaStylo.com - Melakoni babak pertama Thailand Open 2021, Anthony Sinisuka Ginting bertemu dengan wakil Korea Selatan, Heo Kwang Hee.

Tunggal putra unggulan Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting dipaksa bermain cukup sengit ketika melawan wakil Korea Selatan, Heo Kwang Hee.

Kejar-kejaran poin sudah terjadi di awal game, Anthony Sinisuka Ginting sempat unggul 6-4 sebelum akhirnya disamakan 6-6 oleh Heo Kwang Hee.

Pun ketika memasuki interval gim pertama, Anthony Sinisuka Ginting belum mampu memperlebar jarak dan hanya mampu unggul dua angka 11-9.

Pertandingan berlanjut lewat rally-rally panjang, Heo Hwang Hee sempat menipiskan jarak menjadi 15-14.

Baca Juga: Hasil Thailand Open 2021 - Drama Tiga Gim Fajar/Rian Bikin Tuan Rumah Gigit Jari

Predikat salah satu pebulu tangkis unggulan Indonesia pun memang pantas disandang Ginting, hanya dalam hitungan menit ia kembali unggul empat angka 18-14.

Pertandingan berjalan 15 menit, Ginting sukses mendapat game poin dengan skor 20-15 dan menutup gim pertama dengan 21-15.

Membuka gim kedua Ginting justru tertinggal cukup jauh dari wakil Korsel dengan skor 5-8, sementara tempo bermain keduanya lebih cepat dari gim pertama.

Kerja keras Ginting membuahkan hasil lewat backhand menawan yang mengejutkan lawan dan komentator, meskipun masih kesulitan mengejar poin lawan.

Baca Juga: Hasil Thailand Open 2021 - Jonatan Christie Butuh 1 Jam Lebih untuk Menang, Wakil Malaysia Justru Ketiban Rejeki Nomplok

Sementara Kwang Hee seolah berada di atas awan lewat keunggulan tiga angka dari Ginting dengan skor 6-9.

Sempat melakukan kesalahan dan berbuah poin untuk Ginting, wakil Korsel ini sukses menutup interval gim kedua dengan skor 8-11.

Usai jeda interval gim kedua, wakil Korsel melanjutkan dominasi atas Ginting dengan memperlebar jarak menjadi 9-13.

Kesalahan sendiri beberapa kali juga dilakukan Ginting sehingga menambah poin Kwang Hee dengan cuma-cuma, tentu ini sangat disayangkan.

Baca Juga: Absen dari Thailand Open 2021, Kevin Sanjaya Unggah Hadiah Spesial dari 'Pasangannya'

Tertinggal 10-15, Ginting mencoba bangkit tetapi wakil Korsel benar-benar sedang dalam momentum dan semakin unggul jauh dengan skor 11-18.

Heo Kwang Hee akhirnya berhasil mencuri gim kedua dan menutup perlawanan Ginting dengan skor 11-21, pertandingan berlanjut ke babak rubber game.

Membuka jalannya gim ketiga, Ginting berhasil unggul 6-3 dari Heo Kwang Hee, angin segar pun ditunjukkan peringkat enam dunia ini meraih kemenangan.

Kunggulan Ginting terus bertambah menuju interval gim ketiga setelah unggul 9-5 dan menutupnya dengan 11-8.

Baca Juga: Hasil Thailand Open 2021 - Wakil India Buat Unggulan Indonesia Bermimpi Buruk

Sementara Kwang Hee sedikit demi sedikit mencoba mengejar ketertinggalan hingga hanya berselisih satu poin dari Ginting, 11-10.

Kualitas pebulu tangkis berusia 25 tahun peringkat 32 dunia ini memang perlu diwaspadai, Ginting pun terlihat kesulitan dengan aksinya.

Kejar-kejaran angka kembali terjadi, setelah Ginting unggul 16-12, smash-smash tajam Kwang Heo cukup berhasil dimentahkannya.

Pertandingan berjalan 55 menit, Ginting masih unggul tiga angka dari Kwang Hee mendekati match poin dengan skor 18-15.

Baca Juga: Sedang Berlangsung, Link Live Streaming Thailand Open 2021, Deretan Unggulan Indonesia Beraksi!

Match poin untuk Ginting setelah rally panjang dan Kwang Hee melakukan kesalahan sendiri, pertandingan berakhir dengan skor 21-16 tepat 58 menit laga berjalan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan