Pogba Bantah Agen Mino Raiola, Manchester United Siap Hajar Liverpool dengan Senyuman Lebar

Reno Kusdaroji Rabu, 13 Januari 2021 | 08:38 WIB
Momen Paul Pogba melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Burnley dalam kemenangan 1-0 Manchester United di Stadion Turf Moor dalam lanjutan laga Liga Inggris 2020-2021. (TWITTER.COM/MANUTD)

BolaStylo.com - Paul Pogba membantah pernyataan agennya, Mino Raiola yang mengklaim dirinya siap meninggalkan Manchester United pada Januari 2021 ini.

Agen Paul Pogba, Mino Raiola seringkali menyatakan bahwa sang pemain siap meninggalkan Manchester United sejak akhir 2018 sampai saat ini.

Pada awal 2021, Mino Raiola kembali membuat pernyataan berani dengan mengklaim Paul Pogba tidak bahagia di Manchester United dan siap meninggalkan klub pada Januari 2021.

Bahkan Raiola mengklaim sejumlah klub seperti Real Madrid dan Juventus siap merekrut Pogba di mana kembali ke Liga Italia menjadi prioritas utamanya.

Terkait hal tersebut, Paul Pogba telah membantahnya sendiri usai Man United menang 1-0 atas Burnley dan menggeser Liverpool dari puncak klasemen Liga Inggris.

Setan Merah berhasil menang berkat gol tendangan voli ciamik dari Paul Pogba di menit ke-71.

Baca Juga: Mengenal Lebih Dekat Paul Pogba, Pesepak Bola Muslim yang Bawa Manchester United Puncaki Klasemen Liga Inggris Saat Ini

Usai membawa menang Manchester United, Paul Pogba menyatakan dirinya bahagia bersama pasukan Ole Gunnar Solskjaer apalagi dalam setiap momen-momen kemenangan.

"Jelas saya selalu senang saat menang," kata Pogba dengan senyum lebar di wajahnya, dikutip BolaStylo dari Mirror.

"Saya senang kami bermain bagus dan senang tim berada di puncak (klasemen Liga Inggris)," imbuhnya.

Tak hanya karena menang, nyatanya Pogba tersenyum lebar karena pertandingan Man United di Liga Inggris yang selanjutnya adalah melawan Liverpool pada akhir pekan ini.

Baca Juga: Diduga Provokasi Manchester United, Eks Penyerang Liverpool Pancing Keributan

Hal ini sekaligus memastikan bahwa pemain asal Prancis itu membantah pernyataan Mino Raiola karena ingin tetap bertahan di Man United untuk bersaing menjadi juara.

"Tapi seperti yang saya katakan, jalannya masih panjang, ada pertandingan besar yang akan datang (melawan Liverpool), jadi kami harus tetap fokus," ungkap Pogba.

Hal ini dapat membuat Man United bernapas lega karena klaim Raiola terkait Pogba hanya tinggal sekedar ancaman belaka saja.

Seperti yang diketahui, Mino Raiola beberapa waktu yang lalu tidak hanya menyatakan Paul Pogba siap pergi dari Manchester United.

Baca Juga: Di Balik Keputusan Terhadap Maguire & Fernandes, Solskjaer Wanti-wanti Skuat Man United

Mino Raiola juga mengancam Manchester United dapat kehilangan Paul Pogba secara bebas transfer atau gratis jika tidak segera melepaskannya pada Januari 2021 ini.

"Paul Pogba sudah berakhir di Manchester United, dia butuh tim baru, perubahan suasana," kata Mino Raiola.

"Dia memang masih terikat kontrak sampai musim panas 2022, namun saya pikir solusi terbaik untuk Pogba dan Man United adalah melepasnya segera.

"Jika tidak, Setan Merah akan beresiko kehilangan Pogba dengan status bebas transfer karena dia sama sekali tidak memiliki niatan memperpanjang kontrak.

"Dewan klub paham betul akan resiko kehilangan pemain sebesar Pogba," pungkasnya.

Baca Juga: Bongkar Isi Gerakan Amalnya, Marcus Rashford Mencak-mencak Emosi!

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Sky Sports,Mirror
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan