Thailand Open 2021 - Alami Insiden Berdarah, Eks Tunggal Putra Nomor 1 Dunia Ngamuk

Aziz Gancar Widyamukti Rabu, 13 Januari 2021 | 13:17 WIB
Tunggal putra India, Kidambi Srikanth, saat tampil pada ajang India Open 2019 (DOK. BWF BADMINTON)

BolaStylo.com - Eks pemain tunggal putra nomor satu dunia, Kidambi Srikanth, mengalami nasib apes menjelang tampil pada Thailand Open 2021.

Kidambi Srikanth adalah salah satu wakil India yang akan tampil di nomor tunggal putra pada Thailand Open 2021.

Berdasarkan jadwal yang dirilis BWF, Kidambi Srikanth bakal memulai kiprahnya di Thailand Open 2021 dari babak pertama.

Kidambi Srikanth akan menghadapi rekan senegaranya, Sourabh Verma pada Rabu (13/1/2021).

Baca Juga: Link Live Streaming Thailand Open 2021 Hari Ini- Menanti Aksi Ahsan/Hendra dan Si Pengantin Baru

Namun, Kidambi Srikanth malah mengalami kejadian kurang menyenangkan jelang melawan Sourabh Verma.

Kejadian tak mengenakkan itu dialami oleh Kidambi Srikanth setelah menjalani swab test di Bangkok.

Sejak awal kedatangan ke Bangkok, para peserta Thailand Open 2021 diwajibkan untuk menjalani swab test sebelum bertanding.

Baca Juga: Hasil Thailand Open 2021 - Tanpa Berkeringat, Dua Wakil Ini Melenggang ke Babak Kedua

Kidambi Srikanth pun menaati aturan dari pihak penyelenggara dengan menjalani swab test.

Akan tetapi, Kidambi Srikanth mengeluhkan swab test dari pihak penyelenggara Thailand Open 2021.

Kidambi Srikanth kecewa dan marah karena hidungnya mengeluarkan darah setelah empat kali melakukan swab test.

Baca Juga: Hasil Thailand Open 2021 - Sektor Putri Indonesia Kembali Krisis, Greysia/Apriyani Jadi Harapan Semata Wayang

Ia lantas meluapkan perasaannya tersebut di media sosial pada Selasa (12/1/2021).

Melalui akun Twitter pribadi, Kidambi Srikanth tampak mengunggah foto-foto yang memperlihatkan darah segar dari hidungnya.

"Kami menjaga diri untuk pertandingan tidak sampai menumpahkan darah untuk ini," tulis Kidambi Srikanth.

Baca Juga: Thailand Open 2021 - Lawan Greysia/Apriyani Selanjutnya Usai Libas Kanada

"Namun, saya menjalani 4 tes setelah saya tiba dan saya tidak bisa mengatakan salah satu dari mereka menyenangkan (tim medis). Tidak bisa diterima," imbuhnya.

Untuk diketahui, Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) bersama otoritas kesehatan Thailand sebelumnya telah melakukan tiga kali tes swab kepada seluruh orang yang terlibat dalam turnamen Thailand Open 2021.

Tes swab pertama kali dilaksanakan ketika para pemain, pelatih dan tim ofisial tiba di bandara Bangkok, Thailand, pada 4 Januari lalu.

Kemudian, mereka menggelar tes swab lagi untuk kedua kalinya pada Kamis, (7/1/2021), setelah sesi latihan pagi.

Adapun tes ketiga yang dijalani para peserta Thailand Open 2021 berlangsung pada Senin (11/1/2021).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 

 



Source : Twitter
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan