Curhat Kapten Liverpool Usai Timnya Lagi-lagi Didzalimi Wasit Liga Inggris

Eko Isdiyanto Senin, 18 Januari 2021 | 14:27 WIB
Kapten Liverpool, Jordan Henderson, menjalani wawancara seusai laga Liga Inggris kontra Southampton di Stadion St. Mary's, Senin (4/1/2020). (FOOTBALL DAILY)

Sementara itu, rasa kecewa juga dilontarkan Thiago Alcantara yang melakoni debut di laga kandang sejak didatangkan pada bursa transfer musim panas lalu.

"Kami sudah berupaya membuat sejumlah peluang yang lantas gagal terealisasi menjadi gol dalam laga tersebut," ucap Thiago.

"Para pemain sempat kehilangan momentum sehingga mengubah alur pertandingan selama beberapa saat.

"Kami harus tampil lebih baik untuk kembali menuju puncak klasemen liga musim ini," imbuhnya.

Baca Juga: Imbang Lawan Liverpool, Suasana Ruang Ganti Manchester United Kacau Balau

Hasil ini juga sekaligus menjadi kegagalan pertama bagi Liverpool membobol gawang lawan di Anfield dalam sebuah laga Premier League, sejak Oktober 2018.

Liverpool kini bertengger posisi keempat klasemen sementara Premier League, dengan raihan 34 poin dari 18 pertandingan yang sudah mereka jalani musim ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Dailymail.co.uk
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan