Curhat Kapten Liverpool Usai Timnya Lagi-lagi Didzalimi Wasit Liga Inggris

Eko Isdiyanto Senin, 18 Januari 2021 | 14:27 WIB
Kapten Liverpool, Jordan Henderson, menjalani wawancara seusai laga Liga Inggris kontra Southampton di Stadion St. Mary's, Senin (4/1/2020). (FOOTBALL DAILY)

BolaStylo.com - Kapten Liverpool, Jordan Henderson tak mampu menutupi kekesalan terhadap kepemimpinan wasit Paul Tierney di laga melawan Manchester United.

Liverpool hanya bisa meraih satu poin saat menjamu Manchester United dalam lanjutan Liga Inggris 2020-2021 pekan ke-18 di Stadion Anfield, Minggu (17/1/2021).

Laga Liverpool versus Manchhester United berakhir dengan skor kacamata alias 0-0, rasa kecewa tak dapat disembunyikan kapten tim tuan rumah, Jordan Henderson.

Kekecewaan Jordan Henderson ini lebih spesifik kepada sikap Paul Tierney, wasit yang memimpin duek Liverpool melawan Manchester United.

Henderson merasa ada salah satu keputusan Tierney yang dianggap sudah mendzalimi The Reds saat menjamu Setan Merah di Anfield.

Baca Juga: Soal Bruno Fernandes, Pelatih Manchester United Punya Rencana Ini

Berawal dari keputusan Tierney meniup peluit tanda jeda di penghujung babak pertama, tepat ketika Liverpool mendapat peluang untuk menyerang lewat Sadio Mane.

Tierney dianggap sudah meniup peluit lima detik lebih awal dari tambahan waktu satu menit yang diberikan pada babak pertama.



Source : Dailymail.co.uk
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan