Jadwal Toyota Thailand Open 2021 - Termasuk Greysia/Apriyani, 6 Wakil Indonesia Main Hari Ini!

Eko Isdiyanto Selasa, 19 Januari 2021 | 05:00 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu berpose setelah menjadi juara pada Thailand Open I 2021 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Minggu (17/1/2021) (ERIKA SAWAUCHI/BADMINTON PHOTO)

BolaStylo.com - Jadwal babak pertama Toyota Thailand Open 2021, sebanyak enam wakil Indonesia termasuk Greysia Polii/Apriyani Rahayu memulai perjuangan.

Tim Indonesia akan kembali berlaga di salah satu rangkaian Thailand Open 2021, bertajuk Toyota Thailand Open 2021 yang digelar mulai 19 Januari hingga 24 Januari 2021.

Digelar di Impact Arena, Bangkok, Thailand, sebanyak 6 wakil Indonesia dari berbagai nomor akan berlaga di babak pertama Toyota Thailand Open 2021, Selasa (19/1/2021).

Peta persaingan dari kelima sektor pun telah diketahui setelah pembaruan drawing atau undian Toyota Thailand Open 2021 dirilis pada Senin (18/1/2021).

Undian Toyota Thailand Open 2021 kurang menguntungkan bagi Indonesia karena potensi bentrok antar-wakil tanah air pada fase awal.

Baca Juga: Drawing Toyota Thailand Open 2021 - Menilik Peluang Anthony Sinisuka Ginting di Babak Pertama

Bahkan, tersingkirnya dua wakil unggulan Indonesia sebelum babak semifinal pun tidak terelakkan pada Toyota Thailand Open 2021.

Terlepas dari itu tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito akan memulai perjuangan wakil Tanah Air di babak pertama turnamen.

Shesar akan berhadapan dengan wakil tuan rumah, Khosit Phetpradab sekaligus menjadi pertemuan kedua bagi mereka dan tunggal putra Indonesia lebih diunggulkan.

Setelah itu, giliran tunggal putri andalan Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung yang juga akan berhadapan dengan wakil Thailand, Sirada Roongpoboonsopit.

Baca Juga: Ranking World Tour Usai Thailand Open 2021 - Praveen/Melati Melesat, Ini Posisi Para Wakil Indonesia

Lain halnya dengan nomor tunggal putra, ini menjadi kali pertama Gregoria berjumpa dengan tunggal putri wakil Thailand.

Unggulan kelima turnamen nomor tunggal putra dari Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting yang akan kembali berhadapan dengan wakil India, Sourabh Verma.

Pertemuan ini menjadi yang ketiga kalinya bagi mereka dan Ginting berhasil memenangi dua pertemuan sebelumnya.

Juara dunia junior ganda putra asal Indonesia sekaligus semifinalis Yonex Thailand Open 2021, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin juga akan berlaga.

Baca Juga: Dibuat Merana di Final Thailand Open 2021, Penakluk Youngster Indonesia Bilang Begini

Leo/Daniel bakal menghadapi lawan berat, ganda putra berpengalaman asal Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Sementara itu jawara Yonex Thailand Open 2021 nomor ganda putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu akan revans melawan wakil tuan rumah.

Purttia Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai akan menjadi lawan Greysia/Apriyani, pada turnamen sebelumnya pasangan Indonesia berhasil mengalahkan mereka di babak 16 besar.

Ganda campuran Indonesia, Adnan Maulana/Mycelle Chrystine Bandaso akan menutup perjuangan wakil Tanah Air di babak pertama.

Baca Juga: Ada Kisah Mengharukan di Balik Momen Greysia Polii Juarai Thailand Open 2021

Adnan/Mychelle akan menghadapi wakil dari Perancis, Eloi Adam/Margot Lambert, tentunya ini menjadi momentum bagi mereka menunjukkan kualitas terbaik.

Berikut jadwal babak pertama Toyota Thailand Open 2021 wakil Indonesia.

Lapangan 1

  • WD-Greysia Polii/Apriyani Rahayu (INA) Vs Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai (THA)

Lapangan 2

  • MS-Shesar Hiren Rhustavito (INA) Vs Khosit Phetradab (THA)
  • MD-Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (DEN) Vs Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (INA)
  • XD-Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso (INA) Vs Eloi Adam/Margot Lambert (FRA)

Lapangan 3

  • WS-Gregoriska Mariska Tunjung (INA) Vs Sirada Roongpinboonsopit (THA)
  • MS-Anthony Sinisuka Ginting (INA) Vs Sourabh Verma (IND)

DISCLAIMER: TURNAMEN DIMULAI PUKUL 09.00 WAKTU SETEMPAT JADWAL SESUAI DENGAN YANG TERTERA DI LAMAN RESMI BWF BISA BERUBAH SEWAKTU-WAKTU

Baca Juga: Drawing Thailand Open 2021 Jilid II - Baru Babak Pertama, Indonesia Sudah Perang Saudara

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : bwfworldtour.bwfbadminton.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan