BolaStylo.com - Nasib Liga 1 2020 yang kerap dipertanyakan kini akhirnya jelas usai pihak Federasi Sepak Bola Indonesia membuat keputusan.
Liga 1 2020 sempat bergulir di awal tahun lalu, namun harus ditangguhkan pada Maret 2020 akibat pandemi Covid-19 yang menyerang Indonesia.
Sejak itu, Liga 1 2020 tampak terkatung-katung tak jelas kapan bakal digulirkan kembali.
Kini, PSSI akhirnya memberikan kejelasan nasib Liga 1 2020 dan memastikan kompetisi itu dibatalkan.
Dilansir BolaStylo dari Bolanas, keputusan pembatalan Liga 1 dan 2 2020 itu diambil dalam rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI pada Rabu (20/1/2021).
Hal itu diumumkan ketua Umum PSSI, Mochammad Iriawan lewat laman resmi PSSI.
"Berdasarkan masukan dan kemudian Exco PSSI membahasnya, akhirnya diputuskan soal kejelasan Liga 1 dan 2 itu," ujar Iriawan (20/1/2021).
"Exco PSSI memutuskan kompetisi Liga 1 dan Liga 2 musim 2020 dibatalkan," tegasnya.
PT Liga Indonesia Baru (LIB) sendiri juga menyampaikan kesulitannya untuk menggelar Liga 1 kembali dalam rabat tersebut karena tak kunjung mendapatkan izin.
Source | : | bolanas |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |