Rekap Thailand Open 2021 - Anthony Ginting Tumbang, 3 Wakil Melaju

Aziz Gancar Widyamukti Kamis, 21 Januari 2021 | 21:17 WIB
Anthony Sinisuka Ginting (BADMINTON INDONESIA)

BolaStylo.com - Anthony Sinisuka Ginting dan enam wakil Indonesia harus angkat koper lebih dini dari turnamen Thailand Open 2021.

Anthony Ginting harus mengubur ambisinya untuk menjuarai turnamen Toyota Thailand Open 2021.

Hal itu karena langkah Anthony Ginting terhenti setelah tumbang di babak kedua Thailand Open 2021, Kamis (21/1/2021).

Anthony Ginting tersingkir setelah menghadapi wakil Hong Kong, Lee Cheuk Yiu.

Baca Juga: Thailand Open 2021 - Aksi Anak Ajaib Indonesia Bikin Wakil Denmark Jatuh Bangun

Bertanding di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Anthony Ginting takluk lewat rubber game 19-21, 21-13, 12-21.

Hasil ini membuat Anthony Ginting kalah 1-2 secara catatan pertemuan dengan Lee Cheuk Yiu.

Selain Anthony Ginting, hasil negatif juga didapat sejumlah wakil tim Merah Putih.

Baca Juga: Thailand Open 2021 - Penghancur Praveen/Melati Merana di Babak 16 Besar

Total ada enam pemain yang juga harus mengakhiri langkah lebih dini dari Thailand Open 2021, seperti Anthony Ginting.

Enam wakil tim Merah Putih yang berguguran itu tersebar di nomor ganda campuran, ganda putra, tunggal putri, dan tunggal putra.

Mereka adalah Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, Gregoria Mariska Tunjung, dan Shesar Hiren Rhustavito.

Baca Juga: Hasil Thailand Open 2021 - Kalahkan Rekan Senegara, Ahsan/Hendra ke Perempat Final

Pada sisi lain, Indonesia berhasil meloloskan tiga wakilnya ke babak perempat final.

Ketiga wakil Indonesia yang lolos ke babak delapan besar itu berasal dari nomor ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran.

Dari nomor ganda campuran, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja menjadi pemain Indonesia pertama yang mengamankan tiket perempat final.

Baca Juga: Hasil Thailand Open 2021 - Main Cepat! Greysia/Apriyani Hanya Butuh 25 Menit Ke Perempat Final

Hafiz/Gloria melaju setelah menundukkan Joshua Hurtlburt-yu/Josephine Wu (Kanada) lewat straight game 21-17, 21-8.

Langkah gemilang Hafiz/Gloria diikuti oleh ganda putra senior Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, yang mengalahkan rekan senegaranya, Pramudya/Yeremia dalam dua gim langsung 21-18, 21-18.

Sementara itu, Greysia Polii/Apriyani Rahayu menambah daftar wakil Indonesia yang lolos dengan menundukkan Catherine Choi/Josephine Wu (Kanada) dengan skor 21-11, 21-10 dalam tempo 25 menit.

Berikut hasil lengkap wakil Indonesia di babak kedua Thailand Open 2021, Kamis (21/1/2021).

Lapangan 1

MD - Aaron Chia/Soh Wooi Yik (8/Malaysia) vs Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin 21-12, 6-21, 21-12

WD - Greysia Polii/Apriyani Rahayu (5) vs Catherine Choi/Josephine Wu (Kanada) 21-11, 21-10

Lapangan 2

XD - Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (5/Malaysia) vs Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso 21-18, 21-15

MS - Lee Cheuk Yiu (Hong Kong) vs Anthony Sinisuka Ginting (5) 21-19, 13-21, 21-12

WS - Tai Tzu Ying (1/Taiwan) vs Gregoria Mariska Tunjung 22-20, 21-16

MD - Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (2) vs Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan 21-18, 21-18

MD - Mark Lamsfuss/Marvin Seidel vs Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana 21-16, 21-15

Lapangan 3

XD - Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (6) vs Joshua Hurtlburt-yu/Josephine Wu (Kanada) 21-17, 21-8

MS - Hans-Kristian Solberd Vittinghus (Denmark) vs Shesar Hiren Rhustavito 11-21, 21-15, 21-17

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 

 



Source : BWF Tournament Software
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan