Reaksi Berkelas Ahsan/Hendra Usai Kena Double Kill Pasangan Taiwan

Aziz Gancar Widyamukti Sabtu, 23 Januari 2021 | 18:00 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, pada babak semifinal Thailand Open II 2021 di Impact Arena, Bangkok, Sabtu (23/1/2021). (RAPHAEL SACHETAT/BADMINTON PHOTO)

BolaStylo.com - Pemain ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan mendapat pengalaman pahit dari wakil Taiwan di Thailand Open 2021.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan harus mengubur ambisi mereka menjuarai Thailand Open 2021.

Langkah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan terhenti di semifinal Thailand Open 2021 usai dikalahkan wakil Taiwan, Lee Yang/Wang Chi-Lin.

Bermain di Lapangan 1 Impact Arena, Sabtu (23/1/2021), Ahsan/Hendra kalah menyakitkan lewat pertandingan rubber game.

Baca Juga: Thailand Open 2021 - Ahsan/Hendra Telan Pil Pahit, Asa Indonesia Juara Dipastikan Berakhir

Ahsan/Hendra yang sempat unggul gim pertama dengan skor 21-14, justru dibekuk pada dua gim selanjutnya.

Pasangan berjuluk The Daddies itu ditumbangkan Lee/Wang dengan skor 21-14, 20-22, 12-21.

Ini merupakan kekalahan ketiga yang didapat Ahsan/Hendra dari Lee/Wang.

Baca Juga: Link Live Streaming Thailand Open 2021 - Ahsan/Hendra Siap Menantang Sang Juara!

Kekalahan ini membuat catatan pertemuan Ahsan/Hendra dengan Lee/Wang menjadi hanya berjarak tiga angka, yakni 6-3.

Hasil tersebut juga menggagalkan langkah Ahsan/Hendra menuju ke partai final Thailand Open 2021.

Meski begitu, kekalahan ini tidak membuat Ahsan/Hendra kehilangan semangat.

Baca Juga: Thailand Open 2021 - Ahsan Tunjukkan Kemampuan Bak Anak Muda, Herry IP : Edan!

Ahsan justru memberikan ucapan selamat dan memuji penampilan Lee/Wang.

"Pertama, saya ingin memberi selamat kepada Lee/Wang," kata Ahsan, seperti dikutip dari BWF.

"Mereka bermain bagus hari ini dan kami bermain dengan usaha penuh."

Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, melakukan selebrasi usai memenangi poin atas Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan) pada babak semifinal All England Open 2020 yang berlangsung di Arena Birmingham, Inggris, Sabtu (14/3/2020)

"Kami perlu mengakui mereka lebih baik pada pertandingan hari ini."

"Energi mereka lebih tinggi. Kekuatan mereka juga berada pada level yang baik dan mereka lebih bersemangat dari kami."

"Kualitas tersebut menonjol dalam pernampilan mereka, terutama dalam hal kekuatan."

Baca Juga: Thailand Open 2021 - Smash Gila Mohammad Ahsan, Coach Naga Api: Edan Kencangnya!

Senada dengan pasangannya, Hendra Setiawan juga mengakui Lee/Wang tampil lebih baik dibandingkan mereka.

"Pada gim kedua, kami tertinggal beberapa poin dan kami berhasil mengejar ketinggalan."

"Di titik-titik kritis itu, kami melakukan kesalahan sendiri."

Baca Juga: Thailand Open 2021 - GreysiaApriani Gagal ke Final, Pelatih Naga Bonar Soroti Hal Ini

"Di gim ketiga, mereka memaksa serangan mereka ke titik di mana kami tidak bisa membangun gim kami sendiri," tuturnya.

Selanjutnya, Ahsan/Hendra dijadwalkan tampil dalam turnamen BWF World Tour Finals pada 23-31 Januari 2021 mendatang.

Ahsan/Hendra lolos ke BWF World Tour Finals usai meraih kemenangan pada babak pertama Thailand Open 2021.

Sementara itu Lee/Wang yang melaju ke babak final akan menghadapi unggulan kedelapan asal Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik di partai puncak.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : BWF
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan