Dihajar Poirier, Nasib Conor McGregor di UFC Kini di Ujung Tanduk

Aziz Gancar Widyamukti Senin, 25 Januari 2021 | 18:00 WIB
Pemandangan Conor McGregor setelah dihabisi Dustin Poirier di UFC 257, Minggu (24/1/2021) WIB di Abu Dhabi. (TWITTER @RINGSIDENEWS_)

Terkait hasil tersebut, Dana White selaku Presiden UFC ikut berkomentar soal performa Conor McGregor.

White memberikan isyarat bahwa nasib Conor McGregor di panggung UFC berada di ujung tanduk.

Baca Juga: Dihajar Poirier, Conor McGregor Alami Kerusakan Fisik Pasca-UFC 257

"Ada dua opsi, dia kembali lapar (bertarung dan menang) atau selesai," kata White, seperti dikutip BolaStylo.com dari TalkSport.

Lebih lanjut, White mengibaratkan situasi Conor McGregor seperti film Rocky III.

Dalam film tersebut, Rocky yang diperankan Sylvester Stallone adalah sosok petarung ternama yang sangat kaya.

Baca Juga: Merana di UFC 257, Conor McGregor Diejek Si Youtuber Bau Kencur

Rocky kemudian harus bersaing dengan Clubber Lang, seorang petinju yang sedang naik daun dan lapar berburu sabuk juara.

"Dia (Conor McGregor) punya uang."

"Saya penggemar berat Rocky, dan ini seperti Rocky III," ucap White.



Source : talkSPORT
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan